Pariwisata
Uji Coba Penerapan Protokol Covid19 Dimulai, Pemkab Tak Akan Buru-buru Buka Obyek Wisata




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Antusiasme untuk berlibur saat ini didambakan oleh banyak orang. Selama pandemi covid19 berlangsung ini, sejumlah obyek wisata di Gunungkidul memang ditutup. Namun begitu, Gunungkidul dengan ratusan destinasi wisata tak mau gegabah dalam membuka kembali kawasan wisata yang ada. Pada Jumat (12/06/2020) ini, pemerintah mulai melakukan simulasi penerapan protokol kesehatan berkaitan dengan Covid-19 di lokasi wisata.
Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul, Harry Sukmono menuturkan, pihaknya mulai melakukan simulasi penerapan protokol kesehatan di kawasan wisata mengadapi era new normal. Namun, tahapan ini baru akan dilakukan pada Usaha Jasa Pariwisata (UJP).
“Rencananya simulasi dilakukan di Rumah Makan Tan Tlogo dan Kali Suci,” ucap Harry melalui pesan WA.
Ia mengatakan, selain itu juga akan dilakukan simulasi di Gunung Api Purba, Nglanggeran, Kapanewon Patuk, dan Pantai Baron, serta Pantai Kukup, di Kapenawon Tanjungsari. Nantinya, simulasi ini akan dievaluasi untuk menyusun laporan apakah sudah layak untuk uji coba pembukaan lokasi pariwisata.
“Kita tidak akan melibatkan pengunjung, namun hanya melibatkan beberapa orang pengelola sampai penduduk di sekitar destinasi,” kata dia.




Dalam simulasi tersebut, akan dibuat bagaimana suatu destinasi wisata menyambut wisatawan. Salah satunya dengan pengecekan di pintu masuk hingga parkiran.
“Nanti akan dievaluasi apakah layak untuk diujicoba dengan melibatkan pengunjung,” ucapnya.
Sementara itu, Bupati Gunungkidul Badingah menambahkan, pihaknya terus berupaya menyusun rencana pembukaan pariwisata. Namun demikian, semuanya perlu diukur dan dilihat apakah nanti penambahan kasus corona semakin banyak atau tidak.
“Kami tidak tergesa-gesa untuk membuka destinasi wisata, yang penting semuanya aman,” kata Badingah.
Dia berharap semua bersabar dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Yakni dengan menggunakan masker saat keluar rumah, dan menjaga kesehatan.
“Mulai komunikasi dengan petugas keamanan,” katanya.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Sosial6 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Mengapung di Telaga
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Belasan Wisatawan dari Mojokerto Terseret Ombak Pantai Drini
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sleman City Hall Hadirkan Blooming Fortune dan Rangkaian Event Menarik Sambut Imlek 2025