Connect with us

Peristiwa

Wisatawan Tenggelam Saat Nekat Surfing di Pantai Krakal

Diterbitkan

pada

BDG

Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sebuah insiden pada Selasa (11/12/2019) kemarin, di Pantai Krakal nyaris merenggut nyawa seorang wisatawan. Isma Rizal (32) warga Desa Condong Catur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman terluka saat bermain selancar di kawasan perairan Krakal. Isma sendiri sempat beberapa waktu terombang-ambing di lautan lepas sebelum akhirnya berhasil diselamatkan oleh Tim SAR.

Sekretaris SAR Linmas Wilayah II Pantai Baron, Surisdiyanto menceritakan, kejadian bermula saat Isma datang ke kawasan pantai pada Selasa siang. Tak seperti wisatawan lainnya yang hanya bermain air di pinggiran pantai, korban justru menuju ke tengah lautan sembari membawa papan selancar.

Selama beberapa waktu, ia berselancar untuk menaklukan ganasnya ombak pantai selatan. Apes, kemudian datang sebuah ombak besar ke arah Isma. Hantaman yang cukup keras membuat korban terlempar dari papan selancarnya.

Berita Lainnya  Mesin Mati Saat Hendak Mendarat, Pesawat Ringan Jatuh di Gading

“Ombak datang dengan tiba-tiba tanpa sempat dihindari oleh korban,” ujar Surisdiyanto, Selasa petang kemarin.

Pasca dihantam ombak, Isma sempat terpental ke arah bebatuan. Kakinya terbentur batu karang sehingga membuatnya terluka. Diceritakan Suris, situasi sendiri sempat kritis lantaran di tengah luka yang dideritanya, korban juga sempat terombang-ambing di tengah lautan. Sebenarnya dengan kemampuan berenang yang dimilikinya, Isma sempat berinisiatif untuk berenang ke tepian. Namun arus balik yang saat kejadian cukup deras membuat upaya tersebut tak membuahkan hasil. Pada akhirnya, korban memilih pasrah dan meminta bantuan ke temannya.

“Temannya kemudian melaporkan kejadian ini kepada petugas SAR di Pantai Ngandong yang langsung melaksanakan misi penyelamatan,” jelas dia.

Dengan menggunakan perahu dan berbagai peralatan lainnya, operasi penyelamatan pun dilakukan. Berkat upaya cepat tersebut, akhirnya Isma berhasil diselamatkan. Saat dievakuasi ke daratan, korban sendiri dalam kondisi lemas.

Berita Lainnya  Disruduk Avanza, Dua Bocah Tewas di Tempat

“Sempat kami berikan perawatan medis di pos kami,” tandasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler