fbpx
Connect with us

Politik

Sekber 04 Klaim Kemenangan, Ketua Tim 01 : Kita Masih Punya Peluang Menang

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul masih melakukan rekapitulasi terhadap perolehan suara Pilkada Kabupaten Gunungkidul. Kendati demikian, sejumlah internal partai pun telah melakukan hitung cepat. Bahkan beberapa telah mengeluarkan statmen yakin untuk menang dalam pilkada kali ini.

Seperti, pada Rabu (09/12/2020) malam kemarin, tim pemenangan Paslon nomor empat Sunaryanto Heri Susanto mengklaim kemenangan dalam hitung cepat Pilkada yang diselenggarakan oleh Badan Saksi Nasional Partai Golkar. Hal ini disampaikan oleh Ketua Pemenangan Sekretaris Bersama Paslon nomor 4, Ratno Pintoyo.

“Kami memperoleh suara 155.442 atau 33,6 %. Sementara itu paslon nomor 1 Sutrisna Wibawa – Mahmud Ardi Widanto mendapatkan suara 143.736 atau 30,85 %, paslon nomor urut 3 Bambang Wisnu Handoyo – Benyamin Sudarmadi memperoleh suara 113.736 atau 24,41 % dan Palson nomor urut 2 Immawan Wahyudi – Martanty Soenar Dewi memperoleh suara 53.002 atau 11,38 %,” beber Ratno.

Kendati pihaknya meyakini, data yang diterima dalam perhitungan cepat tersebut akurat, pihaknya tetap akan menunggu keputusan resmi dari KPU Gunungkidul.

Berita Lainnya  Sempat Kritis Setelah Jatuh Dari Jembatan, Pemotor Akhirnya Tewas

“Semua pasti memiliki data, tapi yang kami dapatkan ini sangat akurat, dari TPS ke TPS,” papar dia.

Sementara itu, Kamis (10/12/2020), tim pemenangan paslon nomor 1, Sutrisna Wibawa-Mahmud Ardi juga memiliki rekap tim tabulasi. Melalui ketua tim pemenangan, Arif Setiadi, menyampaikan bahwa dari hasil rekap tim, pihaknya tak ingin mengeklaim kemenangan, namun pihaknya meyakini masih memiliki peluang menang.

“Peluang bagi kami (untuk menang) masih terbuka lebar. Kami harus mengecek dan menunggu hasil valid, kami tetap optimis dengan hasil rekapitulasi pilkada. Tentu kami tetap akan ikuti aturan KPU ada penghitungan kecamatan dan di KPU,” jelas Arif.

Dirinya menjelaskan, dari hasil hitung cepat C1, dikatakan Arif terdapat suara tidak sah sekitar 11. 598 suara. Hasil Paslon 01 Sutrisno Ardi 32,31% atau setara 151.790 suara. Kemudian Paslon 02 Immawan Martanty 10,82% atau setara 50.820 suara. Untuk Paslon 03, Bambang Benyamin 24,80% atau 116.520 suara dan Paslon 04 Sunaryanta Heri, 31,55% atau 148.232.

“Dari data internal yang kami dapat, Sutrisno Ardi menguasai suara di tujuh kapanewon. Karangmojo, Ngawen, Panggang, Purwosari, Semin, Tanjungsari dan tepus. Lainnya persaibgan ketat, hampir sama,” ungkap Arif.

Sementara itu, Sutrisna Wibawa tetap akan menanti hasil dari KPU sebagai lembaga resmi. Pihaknya tetap mengikuti tabulasi internal namun juga akan mengawal proses di KPU.

Berita Lainnya  Aksi Demo Tolak Tugu Tobong, Massa Bawa Keranda

“Imbauan kami kepada pendukung sabar, Tetap tunggu pengumuman resmi yg bisa disepakati. Kami ucapkan terima kasih pada masyarakat yg ikut mendukung sampai saat ini,” tandas mantan Rektor UNY tersebut.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Berita Terpopuler