Peristiwa
Kabel Listrik Putus Berujung Petaka, Pemotor Tewas Terbakar






Saptosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Naas dialami oleh Sukidi (45) warga Banjaran, Desa Karangasem, Kecamatan Paliyan. Pria tersebut ditemukan meninggal dunia dalam kondisi yang cukup mengenaskan di Jalan Trowono-Ngrenehan tepatnya di Padukuhan Gondang, Desa Kepek, Kecamatan Saptosari. Sekujur tubuhnya melepuh akibat terbakar. Diduga, pria malang ini tidak sengaja menabrak kabel listrik yang putus dan menjuntai di jalanan.
Informasi yang berhasil dihimpun, sekitar pukul 04.00 WIB pria yang bekerja sebagai nelayan itu hendak menuju Pantai Ngerenehan. Sesampainya di Alas Ngasem atau dekat dengan pompa PDAM, dimungkinkan Sukidi yang mengendarai sepeda motor jenis Suzuki menabrak dan tersangkut kabel jaringan listrik. Sejumlah warga setempat sendiri mengatakan jika memang di lokasi tersebut ada kabel listrik yang terputus yang menjuntai di jalanan. Kabel yang masih teraliri listrik tegangan tinggi itulah yang kemudian tertabrak Sukidi.
Menabrak kabel beraliran listrik tersebut, Sukidi seketika langsung terjatuh. Sengatan listrik tegangan tinggi yang menyengatnya langsung membuat Sukidi tak sadarkan diri. Malangnya, sengatan listrik tersebut juga membuat sepeda motor yang dikendarainya terbakar. Api yang terus membesar akhirnya membakar Sukidi dan sepeda motornya. Ia meninggal dunia di lokasi kejadian dengan sekujur tubuh gosong.
Kejadian itu sendiri diketahui oleh warga setempat sekitar pukul 06.00 WIB. Warga geger ketika melihat ada sepeda motor berikut sesosok tubuh manusia yang tergeletak dalam kondisi terbakar. Tak banyak yang berani mendekat lantaran masih ada percikan api yang nampak di sepeda motor. Bahkan asap pun juga masih terlihat mengepul dari puing kendaraan maupun tubuh korban.
Tubuh pria ini pun secara keseluruhan hangus terbakar. Warga setempat kemudian melaporkan kejadian ini ke perangkat desa dan kepolisian untuk dilakukan penanganan.







“Untuk lokasi kejadian masuk di wilayah kami (Kepek), warga yang pertama mengetahui dan langsung melapor. Dari perangkat juga ada yang melakukan pengecekan,” ucap Suhut, Kepala Desa Kepek, Saptosari saat dikonfirmasi.
Lantaran kondisi yang mengenaskan tersebut, korban kemudian dibawa ke rumah sakit untuk penanganan dan pengecekan. Korban sendiri semula merupakan warga asli Desa Kanigoro namun kemudian pindah ke Karangasem bersama istrinya.
Sementara itu, dari Polsek Saptosari sendiri tengah melakukan pengumpulan data terkait kejadian meninggalnya Sukidi diduga akibat menabrak kabel listrik tegangan tinggi.
“Mohon waktu, sedang pendataan dan penanganan,” ujar Kapolsek Saptosari, AKP Wijayadi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen