Pemerintahan
Bupati Janjikan Hadiah Bagi Lurah Yang Berhasil Terapkan Protokol Kesehatan di Wilayahnya






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Bupati Gunungkidul, Sunaryanta akan memberikan hadiah bagi lurah yang mampu menyukseskan program Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro. Adapun pemberian hadiah sendiri sebagai langkah Pemkab Gunungkidul untuk kembali menggalakkan ketaatan protokol kesehatan di level kalurahan. Diharapkan dengan pemberian reward semacam ini, mampu memacu pemerintahan di tingkat kalurahan dalam menyukseskan program pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran virus.
Kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Sunaryanta menuturkan, saat ini memang satuan tugas pengendalian covid19 di level kalurahan menjadi garda paling depan pemerintah. Pemerintah di level kalurahan ini adalah level yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Sehingga bisa dibayangkan sebenarnya pentingnya peran pemerintah-pemerintah kalurahan. Termasuk di dalamnya memiliki tugas untuk membatasi, maupun memantau kegiatan sosial masyarakat baik hajatan maupun kegiatan kebudayaan lainnya.
“Pengendalian laju covid19 ini memang harus ditanggulangi bersama, kedisiplinan masyarakat sangat berkaitan erat dengan ketegasan satgas di kalurahan,” kata Sunaryanta, Rabu (30/06/2021).
Adapun hadiah sendiri akan diberikan kepada kalurahan di mana wilayah RTnya sama sekali tidak ada yang zona merah. Ia akan berkomitmen memberi apresiasi kepada lurah yang bekerja keras untuk membantu pemerintah menekan laju covid19 di Gunungkidul.
“Penilaian akan kami lakukan hingga pertengahan Agustus 2021, harapannya program ini bisa memberi semangat bekerja bagi para lurah dan jajarannya,” ujar dia.







Sebelumnya, Wakil Bupati Gunungkidul, Heri Susanta telah menerima masukan dari berbagai pihak berkaitan dengan sejumlah kalurahan yang semakin longgar dalam mengawasi ketaatan prokes warganya. Bahkan Heri juga mendapat laporan gugus tugas di kalurahan ada yang tak mempercayai wabah covid19.
“Kami akan memberikan pembinaan, agar mereka sebagai garda terdepan bisa menjadi contoh disiplin prokes dan juga bisa mendisiplinkan warganya,” tandas Heri.
Di Gunungkidul sendiri, penyebaran covid19 memang naik drastis. Sejak 2 minggu terakhir ini, ribuan orang telah dinyatakan positif. Pun demikian dengan tingkat ketersediaan fasilitas kesehatan. Saat ini, rumah sakit perawatan covid19 di Gunungkidul penuh oleh pasien.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks