Connect with us

Pemerintahan

Cukupi Kebutuhan Air Bersih di DIY, Pemerintah Rencanakan Pembangunan SPAM Regional di Banyusoca

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pemerintah tengah mewacanakan pembangunan  Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) regional di kawasan Kalurahan Banyusoca, Kapanewon Playen. Nantinya sumber air tersebut diharapkan mampu memasok air tidak hanya untuk Gunungkidul namun juga untuk kabupaten tetangga.

Kepala Bidang Fisik dan Prasarana Bappeda Gunungkidul, Fisik dan Prasarana, Nurudin Araniri mengatakan  rencana SPAM regional tersebut sudah sejak beberapa waktu silam digagas oleh pemerintah DIY. Banyusoca sendiri dipilih karena sumber air baku kawasan ini banyak dan letaknya juga strategis.

“Program Pemda DIY, 2020 lalu masuk tahapan penyusunan DED dan 2021 ini direncanakan pengadaan tanah, tapi kami belum mendapatkan informasi lanjutan,” kata Nurudin Araniri, Rabu (17/03/2021).

Namun sebelum dilakukan pembebasan lahan, dari Balai Besar Wilayah Serayu Opak akan memastikan kembali konsep dan ketersediaan air yang ada.

Berita Lainnya  Dishub Mulai Gembok Mobil-mobil Yang Parkir Sembarangan

“Disana ada goa yang mengeluarkan air tapi debitnya masih perlu dilihat, kalau untuk memenuhi kebutuhan regional sepertinya tidak mampu. Jadi Balai Besar mau melakukan survei dulu, nanti skema apa yang tepat. Apakah akan dibendung atau bagaimana, kalau memang debitnya tidak terlalu besar nanti akan diambilkan air dari sumber sungai,” sambung dia.

Dari situ kemudian air akan disalurkan pada pipa-pipa penyalur yang tersambung ke beberapa wilayah mulai dari Panggang, Purwosari, Paliyan, Playen dan beberapa kawasan lain. Sedangkan untuk lintas kabupaten seperti Imogiri, Dlingo, dan Piyungan, serta kawasan perbatasan Bokoharjo dan Prambanan.

“Secara teknis ada teknologi tersendiri yang akan digunakan. Kemudian pengelolaannya akan dilakukan oleh pemerintah dengan pembelian dengan tarif yang ditentukan,” paparnya.

Program ini dimaksudkan untuk menanggulangi permasalahan kekeringan dan kurangnya pasokan air bersih di wilayah Gunungkidul. Jika di zona barat nantinya akan memiliki SPAM regional ini, untuk pemenuhan pasokan air bersih di zona timur pemerintah akan berupaya mengoptimalkan sumber air dari Seropan, sehingga masalah air yang terjadi selama ini dapat teratasi.

Berita Lainnya  Lima Destinasi Wisata Geologi Gunungkidul Diakui Pusat

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler