Pendidikan
Dapat Kuota 50%, Baru Puluhan Warga Gunungkidul Yang Mendaftar ke UNY Pada Gelombang Pertama




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Minat masyarakat Gunungkidul untuk melanjutkan pendidikan di sekolah vokasi nampaknya masih belum banyak. Hal ini dilihat dari masih minimnya jumlah calon mahasiswa yang lolos seleksi pada gelombang 1 penerimaan calon mahasiswa baru Kampus Vokasi UNY di Semanu.
Rektor UNY, Sutrisna Wibawa mengatakan, penerimaan calon mahasiswa baru di kampus Vokasi UNY pada gelombang pertama melalui jalur prestasi mencapai 142 orang. Dari jumlah tersebut, 45 diantaranya merupakan warga Gunungkidul dan sisanya berasal dari luar daerah.
“Jumlah pendaftar dari Gunungkidul masih minim. Padahal dalam kerjasama UNY dan Pemkab terdapat kuota 50 persen untuk masyarakat Gunungkidul,” ujar Sutrisna, Rabu (17/06/2020).
Ia menambahkan, dengan demikian dapat disebut bahwa minat warga Gunungkidul masih minim untuk melanjutkan ke jenjang sekolah vokasi. Untuk itu, pihaknya kembali melakukan sosialisasi kepada para kepala sekolah di GUnungkidul untuk menginformasikan adanya pembukaan pendaftaran gelombang selanjutnya.
“Akan ada gelombang selanjutnya. Saat ini kita sampaikan kepada kepala sekolah agar nantinya disampaikan kepada siswa mereka,” kata dia.




Dirinya berharap, kuota yang telah disediakan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya. Bagi calon mahasiswa yang kurang mampu, diharapkan dapat mengurus program Kartu Indonesia Pintar (KIP) sehingga biaya kuliah tidak menjadi beban calon mahasiswa.
“Mekanisme pendaftaran juga harus benar. Ketika calon mahasiswa sudah mengurus administrasi, juga ada kewajiban untuk mengisi formulir dan sebagainya. Oleh sebab itu, diperlukan koordinasi dan sosialisasi semua pihak. Agar program penerimaan mahasiswa baru di kampus vokasi dapat berjalan maksimal,” terang Sutrisna.
Sementara itu, Kepala Disdikpora Gunungkidul, Bahron Rasyid memaparkan, dengan dilaksanakannya sosialisasi ini diharapkan sekolah bisa memberikan informasi kepada peserta didik yang sudah lulus untuk mengikuti seleksi di Kampus Vokasi UNY di Semanu. Sehingga kuota yang tersedia tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik.
“Saya berharap nantinya dengan melanjutkan ke sekolah vokasi mampu meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM),” beber Bahron
Sebagai informasi, jurusan yang dibuka di vokasi UNY meliputi Administrasi Perkantoran, Akuntansi, Pemasaran, Teknik Boga, Teknik Busana dan Teknik Elektronika.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Sosial4 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Info Ringan5 hari yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan7 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Atasi Permasalahan Sampah, Pemkab Gunungkidul Jalin Kerjasama Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif
-
bisnis1 minggu yang lalu
Penumpang KAI Bandara Yogya Naik 11 Persen pada Januari 2025
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan