Politik
Deklarasi Megah NasDem, Gemakan Bismillah Gaas Untuk Immawan-Martanty






Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Partai Nasdem secara resmi mendeklarasikan calon Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul yang akan diusung pada Sabtu (29/08/2020) sore tadi. Deklarasi dukungan untuk pasangan Immawan Wahyudi dan Martanty Soenar Dewi dihelat secara megah di komplek panggung teater obyek wisata Gunung Api Purba Nglanggeran. Dengan slogan Bismillah Gaas, NasDem bertekad untuk segera merapatkan barisan, berjuang dan meraih kemenangan.
Perayaan sendiri berlangsung cukup meriah dan dihadiri oleh ratusan. Terlihat sejumlah elemen pendukung dari berbagai komunitas meramaikan acara itu. Tak hanya dari kader serta pendukung NasDem, nampak pula kalangan pendukung Wahyu Purwanto, Relawan Tugiman maupun dari Gusti Aning, puluhan anggota ormas-ormas Islam ikut pula hadir memberikan dukungan.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPW Partai NasDem, Subardi menjelaskan, dipilihnya Immawan-Martanty merupakan hasil survei akademis dan usulan dari beberapa tokoh penting di Gunungkidul. Dari hasil survei tersebut, ia lalu diperintahkan oleh Ketua Umum DPP Partai NasDem untuk segera mengusulkan nama.
“Mundurnya pak Wahyu Purwanto kemarin atas pertimbangan keluarga. Kemudian pak Wahyu mengusulkan nama Immawan, dan tim lainnya serta para tokoh juga. Hasil survei untuk Immawan memang tidak diragukan lagi, Wakil Bupati Gunungkidul 2 periode ini memiliki hasil survei yang tinggi sekali,” ucap dia.
Subardi menjelaskan, NasDem sendiri mengaku sangat percaya diri dalam mengusung Immawan-Martanty. Pasangan serasi ini, sangat mewakili patron nasionalis religius. Keduanya sangat sesuai dengan garis perjuangan Partai NasDem yang mengedepankan pluralitas dalam membangun bangsa.







“Ini memang kejutan bagi kami, pasangan serasi. Mewakili sosok religius nasionalis dan juga kaum wanita. Dari seluruh calon, kita sendiri yang mengusung calon wanita,” urai Immawan.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Immawan-Martanty, Suharno mengaku akan segera merapatkan barisan seluruh elemen baik struktural partai maupun relawan. Tidak ada alasan untuk berdiam diri. Seluruh elemen harus segera bergerak mendukung Immawan dengan segala kelebihannya.
“Kinerjanya nyata, Pak Immawan itu pemimpin yang tidak serakah. Dia orang miskin karena ketulusan dan kejujurannya. Mari bersama-sama kita menangkan untuk Gunungkidul agar memiliki pemimpin yang amanah,” ucap Suharno menggebu-gebu.
Immawan sendiri merupakan sosok yang tak asing dalam menghadapi Pilkada Gunungkidul. Kekuatan semakin besar lantaran dirinya mendapat dukungan penuh dari Ipar Jokowi, Wahyu Purwanto.
“Pak Wahyu komitmen untuk memenangkan pasangan ini. Ini tentu dukungan luar biasa. Bismilah Gaas,” kata dia.
Sementara itu, Immawan Wahyudi mengaku sangat terharu dengan berbagai dukungan yang mengalir dari berbagai kalangan masyarakat. Ia tak menyangka bahwa kemunculannya di saat-saat akhir pada bursa pencalonan ini menarik perhatian banyak pihak. Immawan mengaku bersyukur dengan dukungan tulus yang diberikan oleh berbagai kelompok masyarakat ini, terutama dari para kader NasDem yang dengan tangan terbuka memberikan dukungan besar kepadanya.
“Hanya memang ketulusan dan keikhlasan yang menjadi kekuatan utama saya, san itu akan selalu menjadi bekal saya dalam memimpin Gunungkidul,” paparnya.
Pada kesempatan yang sama Calon Wakil Bupati Gunungkidul dari Partai NasDem, Martanty Soenar Dewi menyebut bahwa dirinya akan segera bergerak untuk langkah kemenangan. Bersama Immawan, ia meyakini bisa memenangkan Pilkada Gunungkidul.
Secara terbuka, Martanty menyebut bahwa dirinya sebagai satu-satunya perempuan yang berlaga dalam Pilkada Gunungkidul ini adalah kekuatan.
“Saya akan berusaha menggaet suara kaum perempuan di Gunungkidul. Harapan saya mutlak menang,” sambung Martanty.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen