Info Ringan
Delapan Bahan Alami Pereda Gigi Nyeri






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Awalnya, gigi yang berlubang tidak menyebabkan rasa sakit. Namun jika tidak segera diobati, bakteri akan berkembang semakin banyak dan menyebabkan lubang pada gigi semakin besar. Itulah yang kemudian menyebabkan rasa ngilu pada gigi sehingga mengganggu aktivitas harian Anda. Lantas, bahan alami apa saja yang bisa membantu meredakan gigi ngilu gara-gara gigi berlubang? Simak ulasannya yang dihimpun Go Dok.
Minyak Cengkeh
Minyak alami yang terkandung di dalam cengkeh rupanya mengandung eugenol yang bersifat antiseptik dan bisa menjadi anestesi alami. Caranya, Anda bisa langsung mengunyah 2-4 butir cengkeh di area gigi yang terasa ngilu dan sakit. Jika lubang pada gigi sudah terlalu besar sehingga rawan terselip, Anda bisa menekan cengkeh hingga minyaknya keluar, lalu oleskan pada gigi yang ngilu menggunakan cotton bud.
Lidah Buaya
Selain dikenal dapat meredakan jerawat dan melembabkan wajah secara alami, gel pada lidah buaya terbukti mampu membantu melawan bakteri yang menyebabkan gigi berlubang, lho! Efek antibakteri dari tanaman ini dapat membunuh bakteri berbahaya pada mulut. Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk menanam lidah buaya di pekarangan rumah sebagai obat alami, nih!
Oil Pulling
Bagi yang belum tahu, larutan ini berasal dari sistem pengobatan alternatif kuno yang disebut dengan Ayurveda. Minyak ini biasanya terbuat dari minyak kelapa maupun minyak wijen yang dikenal memiliki sifat antibakteri. Pengobatan ini biasa dilakukan dengan memasukan minyak langsung ke dalam mulut dan kemudian memuntahkannya. Minyak ini juga diyakini dapat menghilangkan plak pada gigi, sehingga selain mampu mencegah dan mengobati gigi berlubang, juga dapat merawat gigi tetap putih bersinar.
Vitamin D
Vitamin D dapat mengurangi rasa sakit yang dirasakan pada gigi berlubang secara signifikan. Kandungan ini memiliki efek mineralisasi yang dapat membantu memperkuat enamel pada gigi, sehingga gigi menjadi lebih kuat dan kokoh, juga menghambat lubang menjadi semakin besar.







Memakan Licorice
Licorice atau sejenis tanaman akar manis ini memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu meredakan ngilu pada gigi yang berlubang. Lalu, apa saja makanan yang mengandung licorice? Lolipop! Sebuah penelitian menyebutkan kalau menghisap lollipop yang mengandung ekstrak licorice dapat membantu mencegah gigi berlubang. Bisa dicoba, nih!
Permet Karet Bebas Gula
Mengonsumsi permet karet bebas gula setelah makan dapat mengurangi tingkat bakteri yang merukan enamel pada gigi, lho! Selain itu, Anda juga dapat menghindari pembusukan pada gigi berlubang.
Hindari Asam Fitat
Kandungan asam fitat biasanya sering ditemui di dalam sereal dan kacang-kacangan, seperti kacang merah. Nah, jika Anda sedang mengalami gigi berlubang, hindarilah makanan yang mengandung zat ini karena asam fitat terbukti dapat merusak enamel gigi. Maka dari itu, hindarilah makanan-makanan berikut jika Anda sedang sakit gigi seperti jagung, gandum, nasi, gandum hitam, kacang merah, kacang haricot, kacang pinto, kacang navy, kacang blackeye dan kacang broad.
Hindari Makanan Dan Minuman Manis
Selain itu hindari pula makanan dan minuman manis, karena gula merupakan salah satu penyebab utama pada gigi berlubang. Gula yang bercampur dengan bakteri di dalam mulut dapat membentuk asam dan mengurangi kekuatan enamel gigi. Selain menghindari makanan dan minuman manis, Anda juga dianjurkan untuk melakukan perawatan dengan dokter gigi minimal enam bulan sekali untuk menjaga kesehatan gigi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter