Pendidikan
Dua Sekolah di Gunungkidul Jadi Percontohan Pembalajaran Tatap Muka






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dua sekolah di Gunungkidul telah melaksanakan pembelajaran tatap muka mulai Senin (19/04/2021) ini. Keduanya yakni SMKN 1 Wonosari dan SMAN 2 Playen.
Plt Kepala Balai Pendidikan Menengah Gunungkidul, Suhirman mengatakan, di Daerah Istimewa Yogyakarta terdapat 5 SMA/SMK dan juga 5 MAN yang diperbolehkan mlelaksanakan tatap muka. Ke sepuluh sekolah tersebut dinobatkan sebagai sekolah percontohan pelaksanaan pembalajaran di era new normal.
“Kebetulan di Gunungkidul ada dua yang ditunjuk, sebenarnya sekolah sudah presentasi kepada Disdikpora DIY pada Februari lalu, namun karena ada PPKM ditunda sampai April ini,” papar Suhirman.
Suhirman menambahkan, pada 14 April lalu kedua sekolah di Gunungkidul tersebut menerima Surat Edaran dalam pelaksanaan tatap muka. Adapun prosedur pelaksanaannya diserahkan kepada sekolah.
“Pagi tadi saya dapat laporan ada beberapa siswa kelas X yang berangkat terlalu pagi, maklum karena baru sekali ini sekolah,” imbuh Hirman.







Sementara itu, Kepala SMKN 1 Wonosari, Muhammad Rokhis mengatakan, kelas 12 di sekolahnya sudah selesai ujian sehingga sudah tidak ada kegiatan. Kemudian pada pertemuan kali ini sebanyak 850 siswa kelas XI dan XII melaksanakan pembelajaran di sekolah.
“Kami bagi menjadi dua sift, sift pagi dan siang, satu hari dua pelajaran,” kata Rokhis.
Rokhis mengatakan, pada sift pagi dimulai pada 07.30 hingga 10.15 WIB kemudian sift siang pada 12.15 hingga 14.30 WIB. Satu jam pelajaran sendiri dilaksanakan selama 40 menit.
“Untuk mekanisme memang menjadinkebijakan sekolah masing-masing,” jelas Rokhis.
Para siswa sebelum masuk gerbang sekolah dicek suhu badan. Kemudian mereka melakukan cuci tangan di wastafel yang sudah disiapkan. Adapun kapasitas kelas yang tadinya 36 siswa dipangkas 50% menjadi 18 siswa saja.
“Mereka terlihat sangat antusias karena kondisi belajar jarak jauh selama satu tahun lebih pandemi ini tidak efektif,” pungkas Rokhis.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial6 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah