Connect with us

Uncategorized

Dukung Prestasi Akademik dan Non Akademik, UNY Resmikan 10 Sarana dan Prasarana Baru 

Diterbitkan

pada

BDG

Dukung Prestasi Akademik dan Non Akademik, UNY Resmikan 10 Sarana dan Prasarana Baru

Jogja, (klikjogja.com) – Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali menegaskan komitmennya untuk mencetak generasi unggul. Hal itu ditandai dengan meresmikan sepuluh sarana dan prasarana baru melalui kegiatan ‘Jalan Gembira dan Peresmian Fasilitas Prasarana dan Sarana Pendidikan UNY’, di Health and Sport Center (HSC) UNY, Selasa (31/12/2024).

Acara tersebut dihadiri Rektor UNY, Sumaryanto, para Wakil Rektor, Pimpinan Fakultas dan Lembaga, dosen, mahasiswa, serta undangan tamu mitra UNY. Peresmian ini didahului dengan kegiatan jalan gembira mengunjungi lokasi fasilitas sarana dan prasarana baru dimulai dari UNY Residence Deresan hingga finish di HSC UNY.

Berita Lainnya  Kesiapan Aparatur Sipil Negara Dalam Menghadapi Era Society 5.0

Dalam sambutannya, Rektor UNY menyampaikan, pembangunan sarana dan prasarana ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

“Fasilitas baru ini adalah wujud nyata dari komitmen kami untuk menciptakan lingkungan belajar yang modern, inklusif, dan mendukung perkembangan mahasiswa di berbagai bidang. Melalui sarana dan prasarana ini, UNY berharap dapat semakin meningkatkan prestasi akademik maupun non-akademik, baik di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Sumaryanto.

Beberapa fasilitas yang diresmikan meliputi UNY Residence Deresan, Gedung PTBB, Gedung Restek, Gedung Ormawa & Pascasarjana FMIPA, Sekretariat Pembina Ormawa, Gedung Arsip, Jembatan Penghubung Sisi Timur Rektorat, Jembatan Penghubung Sisi Barat Rektorat, Lift Lab. Fakultas Kedokteran serta Mushola dan Kantin FIKK.

Berita Lainnya  Advantages of Applying LMS

Pada kesempatan yang sama, perwakilan mahasiswa, Laila turut menyampaikan apresiasinya atas pembangunan fasilitas ini. Adanya berbagai layanan fasilitas publik yang disediakan dapat terus memberikan layanan yang terbaik kepada seluruh civitas akademika, terutama mahasiswa.

“Kami merasa sangat bersyukur dan bangga bisa memiliki fasilitas yang begitu lengkap dan modern. Layanan fasilitas yang ada untuk kepentingan belajar dan pengembangan diri ke arah yang lebih baik,” ungkapnya.

Proses pembangunan fasilitas-fasilitas baru ini melibatkan seluruh mitra internal dan eksternal kampus. Layanan fasilitas ini diharapkan dapat memberikan lingkungan yang lebih nyaman dan mendukung proses belajar mengajar serta kegiatan kemahasiswaan lainnya. Acara peresmian itu ditutup dengan penandatanganan prasasti oleh Rektor UNY didampingi Ketua MWA dan Ketua SAU. (Ken).

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler