Connect with us

Peristiwa

Gempa Bumi di Barat Laut Gunungkidul Pagi Ini Masuk Kategori Dangkal

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Gempa bumi kembali mengguncang Kabupaten Gunungkidul Senin (12/08/2019) pagi. BMKG sendiri merilis gempa yang mengguncang Kabupaten Gunungkidul berkekuatan 3.0 SR. Adapun sumber gempa yakni pada 12 Kilometer Barat Laut Kabupaten Gunungkidul dengan kedalaman 10 Kilometer.

Kepala BPBD Kabupaten Gunungkidul, Edy Basuki yang telah mendapatkan informasi dari Kepala Stasiun Geofisika Kelas I Yogyakarta Agus Riyanto mengatakan, BMKG mencatat apabila diperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat aktivitas sesar lokal. Hingga pukul 08.00 WIB tidak terjadi gempa susulan.

“Kendati kecil tapi getaran dapat dirasakan hingga Kabupaten Bantul,” ujar Edy.

Lebih lanjut ia mengatakan gempa yang mengguncang Gunungkidul tidak berpotensi tsunami. Pihaknya juga tidak mendapat laporan atas kerusakan akibat gempa.

Berita Lainnya  Truk Terperosok Nyemplung Jurang, 2 Orang Terluka

“Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” kata Edy.

Dikatakan Edy informasi resmi mengenai gempa hanya bersumber dari BMKG. BMKG sendiri saat ini tah memiliki kanal resmi yang telah terverifikasi seperti di instagram, twittet @infoBMKG , website www.bmkg.go.id atau melalui Apps baik iOS dan Android.

“Selain dari sumber kanal BMKG sudah dipastikan tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” tandasnya.

Sejumlah warga tidak begitu merasakan adanya gempa. Hal ini lantaran kekuatan gempa yang terbilang cukup rendah.

“Saya sama sekali tidak merasakan getaran gempa, tapi memang saya sendiri mulai was was gempa makin kesini makin sering terjadi,” ujar salah seorang warga di Desa Siraman, Rokhima.

 

Berita Lainnya  Sejumlah Pemilik Rumah Makan di Patuk Nyaris Jadi Korban Penipuan

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler