Uncategorized
Gempa di Pacitan Terasa Hingga Jogja, Perjalanan KA di Daop 6 Aman






Jogja, (pidjar.com) – Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro memastikan, perjalanan kereta api (KA) di wilayah Daop 6 Yogyakarta berjalan dengan normal dan baik-baik saja.
Hal tersebut menyusul adanya gempa dengan magnitudo 4,9 SR yang berpusat di Pacitan dan terasa hingga Yogyakarta, Sabtu (11/1/2025).
“Seluruh perjalanan KA di wilayah Daop 6 Yogyakarta berjalan dengan baik seperti biasanya tanpa ada kendala. Petugas KAI Daop 6 tentunya akan terus bersiaga mengamankan perjalanan kereta api. Bagi masyarakat dan penumpang kami imbau untuk tetap tenang,” kata Kris.
Kris menegaskan, Daop 6 Yogyakarta akan terus memantau situasi dan memastikan keselamatan serta kenyamanan penumpang sebagai prioritas utama. Karenanya, Daop 6 Yogyakarta segera melakukan inspeksi menyeluruh di sepanjang jalur kereta api untuk memastikan tidak ada kerusakan yang dapat mengganggu perjalanan kereta api. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari prosedur standar operasional,







“Hingga saat ini, hasil inspeksi menunjukkan bahwa seluruh jalur rel dan fasilitas dalam kondisi aman untuk operasional,” jelas Kris.
Kris menyebut, Daop 6 Yogyakarta juga telah berkolaborasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah setempat dalam pemantauan cuaca dan kegempaan yang dapat mempengaruhi perjalanan KA.
Sesuai laporan BMKG bahwa hari ini terdapat gempa 4,9 SR yang terjadi pada pukul 14.25 WIB dengan episenter gempa terletak pada koordinat 8.88 derajat LS; 110.97 derajat BT. Gempa ini berpusat di laut pada jarak 79 km arah barat daya Pacitan dan berada di kedalaman 10 km.
“Kami juga akan terus berkoordinasi secara aktif bersama dengan BMKG untuk terus mengantisipasi gangguan perjalanan KA yang disebabkan oleh faktor cuaca dan kegempaan. Ini merupakan langkah mitigasi risiko yang baik yang diterapkan Daop 6,” imbuh Kris. (Ken).
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter