Politik
Golkar Berencana Ganti Sri Martanty Dari Calon Wakil Bupati






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–DPC Partai Golkar Gunungkidul berencana mendeklarasikan calon bupati dan wakil bupati yang akan diusung dalam Pilkada 2020. Nama Mayor Sunaryanta dan Sri Martanty sempat kuat dirumorkan sebagai nama-nama pasangan yang bakal muncul dalam deklarasi tersebut nantinya. Namun seiring berjalannya waktu, dinamika politik pun terjadi. Saat ini, partai berlambang beringin itu dikabarkan masih mencari sosok alternatif sebagai pengganti Sri Martanty sebagai calon Wakil Bupati.
Sekretaris DPC Golkar Gunungkidul, Heri Nugroho menuturkan, saat ini pihaknya tengah mempersiapkan deklarasi calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan diusung Partai Golkar. Rencananya deklarasi akan dilakukan pada Juli bulan depan.
“Target kami Juli sudah deklarasi partai koalisi dan juga pasangan calon yang diusung. Sehingga tim madhep manteb,” kata Heri, Selasa (21/06/2020).
Kendati demikian, dalam sisa waktu satu bulan ini, Golkar berencana mencari alternatif sebagai pengganti Martanty di posisi calon Wakil Bupati. Meski tidak menyebut secara jelas alasannya, namun menurut Heri, Wakil Bupati haruslah yang didukung oleh masyarakat.
“Ya karena kami butuh dukungan masyarakat mestinya harus yang layak jual, bisa membawa gerbong organisasi di luar struktur partai Golkar dan sebagainya,” ucapnya.







Saat ini, sudah ada tiga nama yang akan menjadi alternatif. Uniknya, keseluruhan dari ketiga orang tersebut merupakan sosok perempuan.
“Gambaran sudah ada dari dulu, dari luar Golkar tapi besok masuk Golkar. Perempuan semua, kalau laki-laki ya saya sendiri,” ucap Heri dengan candaan.
Menurutnya, waktu satu bulan sebelum deklarasi ini masih cukup untuk melakukan persiapan. Pun demikian juga dengan partai yang hendak bergabung untuk maju dalam koalisi mengusung Mayor Sunaryanta dan wakilnya nanti.
“Ya semua masih dinamis, masih terbuka peluang, semakin banyak mesti tambah kuat. Mencari alternatif lho, mencari pengganti sebagai alternatf,” tandasnya.
Nantinya, setelah ada penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati Golkar akan tancap gas sekitar bulan Agustus untuk memasarkan pasangan calon tersebut. Heri optimis, kesolidan koalisi dan mesin partai akan mampu memenangkan pilkada tahun ini.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen