Pemerintahan
Hujan Mulai Turun di Beberapa Wilayah, BPBD Tak Perpanjang Status Siaga Darurat Kekeringan






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul mengakhir statas siaga darurat sejak 30 November 2023 lalu. Pemerintah tidak memperpanjang status tersebut dengan pertimbangan hujan sudah mulai turun di beberapa wilayah meskipun belum merata.
Kepala Pelaksana BPBD Gunungkidul, Purwono mengungkapkan, status siaga darurat kekeringan ssudah berakhir sejak 30 Oktober lalu. Hal ini dikarenakan hujan di beberapa daerah seperti di kawasan utara dan selatan sudah mulai turun. Meskipun belum intens namun beberapa lokasi sudah bisa mengisi bak penampungan mereka untuk pemenuhan kebutuhan air.
“Kalau untuk status siaga darurat kekeringan sudah kami hentikan. Meskipun belum merata dan kawasan tengah pun belum turun hujan, namun di zona selatan dan utara sudah beberapa kali turun hujan,” kata Purwono, Senin (04/12/2023).
Dengan pertimbangan tersebut, pihaknya pun tidak memperpanjang status tersebut. Saat ini justru status siaga bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, dan angin kencang yang menjadi fokusnya.
“Berdasarkan perkiraan BMKG Desember ini kan sudah turun hujan, tentu potensi bencana juga bergeser ke banjir, tanah longsor dan lain sebagainya,” jelasnya.







Disinggung mengenai alasan lain, anggaran pemerintah untuk droping air pun juga telah habis. Dimana ribuan tangki air bersih telah disalurkan oleh Pemkab Gunungkidul melalui BPBD dan Kapanewon. Termasuk adanya bantuan dari pihak swasta.
“Untuk saat ini sudah tidak ada permintaan air. Jikapun nanti ada akan kami upayakan melalui CSR dari pihak lain,” imbuh dia.
Sementara itu, Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan BPBD Gunungkidul, Sumadi mengatakan, anggaran pemerintah Kabulaten Gunungkidul untuk droping air telah habis. Termasuk BTT pun juga telah dimanfaatkan oleh pemerintah.
“Total droping air BPBD 1.242 tangki, anggaran kapanewon mencakup 3.143 tangki, dan pihak lain 946 tangki yang telah tersalurkan ke masyarakat,” tutup dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks