Connect with us

Politik

Ini Nama-nama Pasangan Cabup dan Cawabub Independen Yang Telah Serahkan Surat ke KPU

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Konstelasi politik menjelang Pilkada Gunungkidul yang akan digelar pada tahun 2020 ini terus memanas. Tak hanya di kalangan partai politik saja, sejumlah tokoh masyarakat mulai mengincar jalur independen. Saat ini, sudah ada beberapa pasangan yang bahkan telah menyerahkan surat kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul dan meminta persyaratan yang dibutuhkan untuk mengumpulkan dukungan.

Komisioner KPU Gunungkidul, Rohmad Qomarudin menjelaskan, hingga saat ini, sudah ada 3 pasangan yang menyatakan berminat menjadi calon Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul melalui jalur independen. Konsultasi dengan KPU pun telah dilakukan terkait persyaratan yang harus dipenuhi. Tiga pasangan ini sudah menyerahkan surat mandat penujukan operator dan meminta user name untuk mengakses aplikasi SILON.

Berita Lainnya  Tangkal Gantung Diri, Bupati Minta Jajaran Tak Hanya Terbatas Sekedar Lontarkan Ide dan Rapat Saja

“Beberapa waktu lalu, ada sejumlah orang yang sudah berkonsultasi. Kemudian sekarang ada 3 yang sudah menyerahkan surat ke kami,” kata Rohmad Qomarudin, Rabu (08/01/2020).

Lebih lanjut ia mengatakan, bakal calon yang telah berkomunikasi dan menyerahkan surat tersebut yakni pasangan Suroto dan Yayuk; Anton Supriyadi dan Suparno, kemudian Budi Utama dan Sri Mulyani. Ketiganya telah mengumpulkan surat mandat dan dapat mengakses SILON. Dimungkinkan, jumlah ini dapat bertambah mengingat pendaftaran akan dimulai pada pertengahan tahun.

“Tanggal 19-23 Februari merupakan penyerahan syarat minimal dukungan dan persebarannya ke KPU Gunungkidul,” imbuh dia.

Ia menambahkan, untuk pendaftaran baik calon perseorangan maupun melalui partai politik baru akan dilaksanakan tgl 16 sampai dengan 18 Juni 2020 mendatang. Adapun syarat untuk bakal calon yang maju melalui jalur independen ini harus mengumpulkan dukungan sebanyak 45.443 orang yang tersebar di 10 kecamatan di Gunungkidul.

Berita Lainnya  Kiprah Para Calon Bupati Gunungkidul di Tengah Pandemi Corona

Sementara itu, Anggota DPRD Gunungkidul Anton Supriyadi semakin serius untuk mencalonkan diri sebagai calon Bupati Gunungkidul melalui jalur independen pada Pilkada 2020 mendatang. Keseriusan Anton ditunjukkan dengan saat ini sudah tidak melakukan kunjungan kerja, namun justru ikut dengan kegaiatan relawan dalam mengumpulkan dukungan.

“Saat para relawan sibuk mengumpulkan KTP masa saya malah kunker, jangan sampai teman relawan sibuk saya malah tidak ikut serta,” katanya.

Langkahnya maju sebagai calon Bupati pada Pilkada 2020 melalui jalur independen bukanlah karena kekecewaan, melainkan lantaran sejumlah pertimbangan telah ia perhitungkan dan konsultasikan dengan sejumlah pihak. Disinggung mengenai status dirinya yang masih menjadi kader partai Nasdem, dirinya enggan menanggapi dan hanya menanggapi dengan santai.

“Perjalanan hidup seseorang bisa berubah kapan saja, ini sama seperti dulu saya memilih pensiun dini dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) DIY untuk menjadi wakil rakyat. Tentu semua untuk rakyat harus ada perubahan,” ucapnya.

Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler