Connect with us

Peristiwa

Jelang Hari Raya Natal, Tim Gegana Periksa Gereja Besar di Gunungkidul

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Menjelang ibadah perayaan Natal tahun 2021 tim Gegana Polda DIY melakukan strelisasi di sejumlah gereja besar yang berada di wilayah Gunungkidul. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya gangguan keamanan saat prosesi ibadah yang nantinya akan dilakukan oleh umat Katholik dan Nasrani.

Kamis (24/12/2021) siang ini tim gegana melakukan penyisiran di 5 gereja besar yang ada di Gunungkidul. Yang pertama dilakukan pengecekan di Gereja Santo Petrus Kanisius Wonosari. Penyisiran di sudut-sudut ruangan menggunakan berbagai alat dilakukan oleh petugas. Mulai dari kursi, setiap sudut ruangan dan beberapa ruang dibelakang dilakukan pengecekan.

Kanit 1 Subden 3 Gegana Polda DIY, Iptu Hendro Purnomo mengungkapkan semua ruanga diperiksa oleh petugas. Untuk hasil sementara di Gereja Santo Petrus Kanisius ini tergolong aman dari bahan peledak serta bom, selanjutnya diserahkan ke Polsek untuk pengawasan dan pengamanan selanjutnya pada ibadah perayaan Natal.

Berita Lainnya  Sarang Lebah Yang Mengamuk Berhasil Dievakuasi, Jalur Pendakian Gunung Api Purba Nglanggeran Kembali Dibuka

“Tidak ada temuan setelah kami lakukan penyisiran ini. Di Gunungkidul sendiri ada 5 gereja besar yang akan kami lakukan penyisiran dan pengecekan,” ucap Iptu Hendro Purnomo.

Selain Gereja Santo Petrus Kanisius juga dilakukan pengecekan di GKJ Wiladeg, GKJ Wonosari, Gereja Santo Yusup Bandung, Gereja Santo Petrus Paulus Kelor. Tim gegana sendiri sudah melakukan pemetaan dimana saja gereja yang nantinya akan ramai kegiatan ibadah natal.

“Tim kami siaga di Mako Brimbob Polda DIY. Adapun pemetaan yang ramai di Gereja Kota Baru, Ganjuran Bantul, dan Banteng Sleman, jika sewaktu-waktu ada hal yang mendesak tentu kami segera meluncur,” paparnya.

Sementara itu, Kasubag Humas Polres Gunungkidul, Iptu Suryanto mengungkapkan petugas kepolisian dibantu dengan personel dari satuan lainnya berkomitmen menjaga kemananan dan kenyamanan umat Nasrani dan Katholik dalam ibadah misa di gereja. Selain di gereja besar, anggota kepolisian akan disebar di gereja kecil di setiap daerah.

Berita Lainnya  Ngaku Bisa Gandakan Uang, Dukun di Gunungkidul Diringkus Polisi

“Ini merupakan tugas kami sebagai aparat, makanya kami berkomitmen untuk menjaga keamanan saat beribadah,” ujar Suryanto.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler