Peristiwa
Jelang Perayaan Natal, Tim Gegana Sterilisasi Gereja Besar di Gunungkidul






Wonosari,(pidjar.com)– Datasemen Gegana Sat Brimobda Polda DIY melaksanakan sterilisasi gereja di Gunungkidul, Senin (23/12/2024). Adapun gereja yang disterilisasi sendiri yakni lima gereja besar di Gunungkidul, hal dilakukan untuk dalam rangka pengamanan misa Natal 2024.
Panit 1 Subden 1 Wanteror Gegana Satbrimob Polda DIY, Ipda Maman Nur Firmansyah mengatakan lima gereja besar di Kabupaten Gunungkidul yang dilakukan pengecekan dan sterilisasi yaitu Gereja Katolik St Petrus Paulus Kelor Karangmojo, GKJ Wiladeg Karangmojo, Gereja St Petrus Kanisius Wonosari, GKJ Wonosari dan Gereja Katolik Santo Yusup Bandung.
Dimana gereja-gereja ini merupakan tempat ibadah dengan kapasitas jemaat yang cukup banyak. Sehingga perlu diantisipasi berkaitan dengan kesterilan dari gereja tersebut, untum memberikan rasa aman dan nyaman saat para jemaat beribadah pada perayaan Natal.
“Kami lakukan penyisiran dan pengecekan di setiap sudut rumah ibadah untuk memberikan rasa aman bagi umat kristiani nantinya dalam menjalankan misa perayaan Natal 2024,” kata Ipda Maman.
Menurutnya penyisiran dan sterilisasi pagi tadi menggunakan sejumlah alat mulai detektor bahan peledak, detektor radiasi bahan kimia serta hand hear miror. Alat-alat ini digunakan untuk mendeteksi ada atau tidaknya bahan berbahaya yang berada di kawasan gereja.







“Antisipasi adanya bahan peledak atau raduasi bahan kimia. Maka dari itu kami lakukan sterilisasi dan pengecekan ini,” tandas dia.
Pada perayaan Natal 2024 ini, tim Gegana Polda DIY terus disiagakan sejak beberapa waktu lalu. Nantinya jika ada laporan dari rumah ibadah atau tempat-tempat vital lainnya mengenai benda-benda yang dirasa mencurigakan pihaknya akan segera meluncur untuk melakukan penanganan dan pengamanan.
Sementara itu, Kabagops Polres Gunungkidul, Kompol Mustaqim mengatakan, sterilisasi ini unuk menjaga keamanan dan kenyamanan umat kristiani dalam beribadah. Sejauh ini, tidak ditemukan adanya barang atau benda berbahaya di 5 gereja besar ini. Selain streilisasi, nantinya anggota polisi juga akan melakukan pengamanan di gereja-gereja di seluruh Gunungkidul.
“Mulai 24 Desember akan dilakukan pengamanan di masing-masing gereja di Gunungkidul. Untuk gereja besar atau induk akan ada sekitar 12 personil melakukan pengamanan, untuk di wilayah kuat personil akan disesuaikan,” pungkas Kabagpops Gunungkidul, Kompol Mustaqim.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks