Connect with us

Politik

Kartu Program PIP Bergambar Paslon Bupati, Bawaslu Akan Surati Anggota DPR RI

Diterbitkan

pada

BDG

Semin,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Puluhan siswa sekolah dasar mendapat bantuan beasiswa Program Indonesia Pintar dari aspirasi MY Esti Wijayanti, anggota Fraksi PDIP DPR RI. Namun kemudian, dalam penyerahan program ini kemudian menjadi polemik lantaran kartu yang diberikan tersebut terdapat foto pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Bambang Wisnu Handoyo-Benyamin Sudarmadi. Atas edaran itu, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Gunungkidul akan melayangkan surat resmi kepada MY Esti Wijayanti sebagai langkah antisipasi pelanggaran pemilu.

Kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Kepala Sekolah SD Negeri I Semin, Wahono membenarkan perihal pemberian kartu bergambar salah satu pasangan calon kepada para wali murid yang mendapatkan beasiswa. Kartu tersebut diberikan kepada wali murid secara langsung di balai desa setempat. Ia tidak mengetahui dari mana asal data sehingga muncul puluhan siswa itu.

“Kita hanya sebagai perantara untuk menyampaikan undangan sosialisasi kepada wali murid, saya ikut senang sebanyak 78 siswa saya mendapat undangan untuk penerimaan beasiswa,” kata, Wahono kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Rabu (16/09/2020).

Berbeda dengan beasiswa program Indonesia pintar sebelumnya yang hanya mesyasar ke beberapa murid, bantuan PIP dari Esti Wijayanti ini lebih merata. Artinya tepat sesuai data yang terdaftar di beasiswa program Indonesia pintar.

Berita Lainnya  Berikut Hasil Lengkap Pilkades Serentak di 30 Desa di Gunungkidul

“Ini malah lebih merata, ada yang belum pernah dapat bantuan ini sekarang dapat,” imbuh Wahono.

Disinggung mengenai dengan adanya foto pasangan BABE itu, Wahono enggan berkomentar banyak. Ia hanya mengatakan bahwa program kali ini memang berdasarkan kabar yang ia terima berasal dari aspirasi anggota DPR RI, Esti Wijayanti.

“Saya tidak tahu ini ditumpangi politik atau tidak. Yang jelas saya senang siswa dapat bantuan,” ucap dia.

Sementara itu, Komisioner Divisi Penanganan dan Pelanggaran Bawaslu Kabupaten Gunungkidul, Sudarmanto memaparkan bahwa pihaknya telah melakukan analisis dari beredarnya kartu ini. Berdasarkan analisis awal, dari selebaran tersebut, pasangan calon (Bambang Wisnu-Benyamin) bukanlah pembuat program. Melainkan dari anggota DPR RI yang mencantumkan foto pasangan calon. Kendati demikian, pihaknya juga tidak bisa menutup kemungkinan hal ini merupakan kegiatan paslon.

Berita Lainnya  Masyarakat Tetap Bisa Nyoblos di Luar TPS Yang Ditetapkan, Begini Syaratnya

“Melihat apa yang termuat itu, pasangan calon bukan yang membuat program tetapi dari anggota dewan pusat yang mencantumkan paslon yang diusung partai, kalau kegiatan ini bagian dari kegiatan paslon bisa jadi patut diduga,” kata Sudarmanto.

Sudarmanto menambahkan, bahwa kejadian serupa hampir terjadi di beberapa kabupaten yang menggelar Pilkada. Namun begitu, pihaknya akan mengingatkan kepada pihak terkait dengan surat resmi untuk mencegah pelanggaran Pilkada terjadi.

“Tetap harus diingatkan dengan surat resmi. Tetapi belum tentu bisa masuk sebuah pelanggaran Pilkada. Saat ini dalam bahasa pengawasan adalah pencegahan melalui surat himbauan resmi, dan ini on proses,” tandas Sudarmanto.

Sementara itu, MY Esti Wijayanti membenarkan bahwa program tersebut memang dari aspirasi dirinya. Terkait terpasangnya foto pasangan Bambang Wisnu-Benyamin, ia menjelaskan bahwa pasangan itu memang diusung oleh partai selama ini menaunginya dalam pencalonan dirinya menjadi DPR RI.

Berita Lainnya  Klaim Didukung Bupati Badingah, Pasangan Sutrisna-Ardi Yakin Menangi Pilkada

“Babe adalah calon yg diusung PDI PERJUANGAN, dan saya adalah anggota FPDI Perjuangan DPR RI. Sudah menjadi kewajiban saya di setiap gerak langkah saya untuk mengenalkan calon dari PDI Perjuangan,” tulis Esti dalam pesan WA kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com.

Esti pun menanggapi terkait akan adanya surat dari Bawaslu. Ia terlihat santai dan telah menggunakan rambu-rambu peraturan yang ada.

“Belum ada calon yang ditetapkan KPU sehingga belum resmi sebagai calon. Kartu adalah kartu ucapan selamat. Jadi kalau saya pasang gambar BaBe tentu tidak ada aturan yang melarang untuk itu,” ucap Esti.

“Dan yang bikin (selebaran) adalah posko EW (Esti Wijayanti),” sambung dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

event57 menit yang lalu

Gunungkidul Geopark Night Specta Kembali Digelar, Simak Jadwal dan Bintang Tamunya

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4Wonosari,(pidjar.com)- Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul akan menggelar Gunungkidul Geopark Night Specta Vol. 7.0 pada pertengahan Juli 2025 ini. Kepala Dinas...

bisnis2 bulan yang lalu

Tegaskan Komitmen di Hari Bumi, KAI Bandara Wujudkan Langkah Menuju Masa Depan Berkelanjutan

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April, PT Railink sebagai operator KAI...

Pariwisata3 bulan yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 bulan yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

Berita Terpopuler