Olahraga
Kekuatan Lebih Merata, 8 Besar Lipeg 2020 Bakal Sajikan Pertarungan Sengit






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Liga Pelajar Gunungkidul (Lipeg) 2020 akan mulai memasuki babak yang seru. Sebanyak 8 tim yang lolos ke babak 8 besar akan bersaing untuk berebut tiket semifinal. Dengan penerapan sistem gugur, pertandingan-pertandingan dalam fase ini tentunya akan lebih seru. Apalagi, tim-tim yang lolos tersebut merupakan tim-tim terbaik dengan kemampuan yang hampir berimbang. Dalam fase ini, nantinya setiap team akan menjalani dua laga, home dan away.
Penitia Lipeg 2020, Heri Santosa memaparkan, tim-tim yang lolos ke babak 8 besar adalah ialah SMK Muh Tepus, SMK Pembangunan Karangmojo, SMK Muh Playen, SMA N 2 Playen, SMA N 1 Tanjungsari, SMK N 2 Wonosari, SMK N 1 Nglipar dan SMK N 1 Saptosari. Sejumlah tim tersebut memang menjadi langganan babak 8 besar Lipeg. Heri memaparkan, pada babak 8 besar Lipeg 2020 ini, pertandingan dijanjikan akan lebih seru. Hal ini lantaran, kekuatan tim saat ini telah lebih merata.
“Sekarang misalnya ada kekuatan baru di SMK N 1 Saptosari, dan juga kelihatannya tim-tim lain selain SMA N 1 Tanjungsari dan SMA N 2 Playen telah mempersiapkan diri secara serius,” kata dia, Jumat (06/03/2020).
Ia menjelaskan, 8 tim yang lolos dari fase grup pun siap mati-matian demi lolos ke semifinal. Pada babak perempat final ini, lima juara terbaik di fase grup dan tiga runner up terbaik telah melakukan drawing.
“Hasil drawingnya, SMK Muh Tepus vs SMK Pembangunan Karangmojo sebagai pembuka laga pada hari ini 6 Maret 2020 di jam pertama dan di jam kedua SMK Muh 1 Playen VS SMA N 1 Tanjungsari,” jelas dia.







Kemudian pada tanggal 7 Maret 2020 akan mempertemukan SMA N 2 Playen vs SMK N 1 Saptosari dan SMK N 2 Wonosari vs SMK N 1 Nglipar. Nantinya seluruh tim akan bertarung sebanyak dua kali.
“Mereka akan bermain 2 kali sistem home away. Tim yang lolos akan dihitung dari poin 2 pertemuan mereka,” terang Heri.
Untuk putaran kedua akan dilangsungkan pada tanggal 21 dan 22 Maret 2020. Semua pertandingan tersebut dipusatkan di stadion Gelora Handayani Gunungkidul mulai pukul 14.15 WIB.
Heri menambahkan, Lipeg pada tahun ini disebut mengalami peningkatan baik dari segi kesiapan tim maupun supporter. Pada tahun sebelumnya, hanya beberapa sekolah saja yang menampilkan koreografi guna mendukung tim kesayangan mereka, namun saat ini semua tim didukung supporter dengan segala keunikannya.
“Lipeg ini sangat pantas untuk ditonton dan dinikmati. Kita bisa melihat potensi olahraga kita di situ,” pungkas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter