Connect with us

Hukum

Lancarkan Ancaman, Ayah Tiri Bejat Cabuli Anaknya Selama 2 Tahun

Diterbitkan

pada

BDG

Semanu,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polres Gunungkidul terus mengembangkan kasus dugaan pencabulan yang dialami Melati (bukan nama sebenarnya), gadis berusia 16 tahun warga Kapanewon Semanu. Sebagaimana diketahui, Melati saat ini tengah berbadan dua akibat kelakuan bejat ayah tirinya. Yang memprihatinkan, berdasarkan keterangan tersangka, pencabulan ini telah berlangsung sejak 2 tahun silam. Sang ayah tiri sempat mengancam korban dalam melancarkan aksi bejatnya tersebut.

Kanit UPPA Polres Gunungkidul, Ipda Ratri mengatakan, pihaknya terus melakukan pemeriksaan terhadap AD, pelaku pencabulan yang saat ini telah ditetapkan sebagai tersangka. Dalam pemeriksaan ini, penyidik mendapatkan pengakuan yang cukup mengejutkan. Aksi bejat AD diakui telah berlangsung sejak 2 tahun silam. Berdasarkan pengakuan sementara, pelaku sedikitnya telah 10 kali menyetubuhi anak tirinya.

Berita Lainnya  Tipu Penjaga Losmen, Bagong Dibekuk Polisi di Rumah Kos

“Berdasarkan pengakuan tersangka, sudah 10 kali terjadi persetubuhan,” beber Ratri, Kamis (21/10/2021).

Menurut Ratri, dalam melancarkan aksinya, sang ayah tiri mengeluarkan ancaman agar korban menurut. Adapun ancamannya adalah tidak akan membiayai sekolah maupun jika nantinya Melati kuliah. Selain itu, AD juga mengancam akan meninggalkan ibu kandung Melati apabila korban tak menuruti keinginannya.

“Korban yang ketakutan tak berani untuk menolak maupun melapor ke ibunya,” imbuh dia.

“Korban juga kasihan jika nanti ditinggalkan harus mencari nafkah sendiri,” lanjut Ratri.

AD sendiri bisa leluasa melakukan aksinya lantaran rumah seringkali dalam kondisi sepi. Sang ibu saat kejadian tengah bekerja. Saat kondisi sepi tersebut, sang ayah tiri kemudian masuk ke kamar korban dan melancarkan aksinya. Korban sendiri tak kuasa untuk memberontak lantaran kalah tenaga.

Berita Lainnya  Ratusan Warga Binaan Lembaga Permasyarakatan Dapatkan Remisi 

“Pelaku ini sebenarnya tidak setiap hari tinggal di Semanu, dia bekerja di Klaten,” paparnya.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, kasus pencabulan terhadap anak tiri ini terkuak manakala diketahui korban hamil. Sang ibu yang mencecar Melati mendapatkan pengakuan mengejutkan lantaran korban menyebut bahwa kehamilan ini akibat perbuatan sang ayah tiri. Tak terima dengan perlakuan ini, sang ibu lalu melaporkannya ke polisi.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler