Connect with us

Peristiwa

Lokasi Wisata Sesak Pengunjung, Banyak Tak Kenakan Masker

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Ribuan pengunjung memadati kawasan wisata di Kabupatrn Gunungkidul. Dari hasil pengamatan dan operasi yang dilakukan oleh petugas SAR Satlinmas nyatanya masih ada pengunjung yang tidak mematuhi protokol kesehatan, misalnya saja pengunjung tidak menggunakan masker.

Untuk mencegah terjadinya penularan atau penyebaran virus covid19, maka petugas memberikan teguran, edukasi dan membagikan masker kepada pengunjung yang bandel tersebut. Operasi penerapan protokol kesehatan terus dilakukan oleh petugas.

Seperti yang dilakukan oleh petugas SAR Satlinmas Wilayah II Pantai Baron pada Sabtu (15/05/2021) pagi tadi. Petugas melakukan operasi protokol kesehatan di Pantai Sepanjang, Tanjungsari. Hasilnya ada sekitar 50 pengunjung yang didapati tidak menggunakan masker.

Berita Lainnya  Miliki Flying Fox Terpanjang se Asia Tenggara, Obyek Wisata di Gedangsari Ini Terbengkalai Tak Terawat

“Kita berikan teguran lisan, edukasi mengenai pentingnya menerapkan protokol kesehatan saat pandemi dan kita berikan masker agar digunakan,” kata Surisdiyanto, Sekretaris SAR Satlinmas Wilayah II Pantai Baron.

Menurutnya, para pengunjung yang terjaring operasi ini tidak menggunakan masker karena tertinggal dimobil atau bahkan basah saat bermain air.

Petugas SAR memiliki komitmen membantu pemerintah dalam menanggulangi penyebaran covid19 di kawasan wisata. Untuk itu, setiap harinya dilakukan operasi protokol kesehatan ini.

“Masih sering kami jumpai wisatawan yang tidak menetapkan protokol kesehatan,” jelasnya.

Selain fokus dalam penfawasan protokol kesehatan, SAR juga menghimbau kepada pengunjung agar tetap patuh pada rambu-rambu dan anjuran petugas saat bermain di air. Hal tersebut agar tidak terjadi kejadian yang tidak diinginkan.

Berita Lainnya  Mobil Terbakar Saat Diperbaiki di Bengkel, 2 Truk Pemadam Didatangkan

Hal serupa juga dilakukan oleh SAR Satlinmas Wilayah I. Petugas juga melakukan pengawasan dan operasi protokol kesehatan.

Pantauan arus lalu lintas saat ini ada peningkatan volume kendaraan didominasi warga yang akan berwisata ke pantai selatan Gunungkidul. Sejak pagi tadi jalanan dan TPR mulai ramai kendaraan berlalu lalang.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata6 hari yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis1 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler