Peristiwa
Mobil Terbakar Saat Diperbaiki di Bengkel, 2 Truk Pemadam Didatangkan






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kebakaran terjadi di sebuah bengkel yang terletak di Padukuhan Tawarsari, Desa Wonosari, Kecamatan Wonosari pada Sabtu (15/06/2019) siang tadi. Sebuah mobil jenis Suzuki Carry warna merah mendadak terbakar saat diperbaiki di bengkel tersebut. Diduga kebakaran terjadi akibat konsleting arus pengapian pada mobil tersebut.
Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 14.55 WIB. Saat itu, mobil carry warna merah sedang diperbaiki di bengkel milik Sugeng (44) warga Tawarsari, Desa Wonosari.
Namun ketika tengah diperbaiki, mobil tersebut tiba-tiba mengeluarkan asap. Ketika ditelusuri oleh para pekerja, ditemukan adanya api di dalam mobil.
Api sempat membesar ketika jok berbahan baku busa tersambar api. Beruntung di tengah situasi kritis tersebut, warga setempat kemudian berdatangan dan ikut membantu memadamkan api meski dengan peralatan seadanya.
Sejumlah warga lainnya lalu melaporkan peristiwa kebakaran tersebut ke Unit Damkar Gunungkidul.







“Kita sampai di lokasi bersama dua unit mobil tangki air sekitar pukul 15.00 WIB dan kemudian langsung melakukan upaya pemadaman,” ujar anggota piket Unit Damkar Gunungkidul, Agus.
Ia mengatakan, proses pemadaman api sendiri berlangsung singkat. Pihaknya bersama warga setempat berhasil memadamkan api hanya berselang 20 menit sejak kedatangan tim ke lokasi.
“Jarak dari kantor Damkar memang cukup dekat sehingga langsung bisa ditangani sebelum sampai membesar. Pemadaman berlangsung singkat dan tidak sampai seluruh badan mobil terbakar,” terang dia.
Disinggung mengenai kerugian, dirinya belum bisa mengatakan. Namun untuk dugaan penyebab terjadinya kebakaran sendiri menurut informasi yang diperoleh pihaknya karena adanya konsleting arus pada pengapian.
“Jok hangus terbakar, bagian atap juga terbakar. Penyebabnya karena adanya konsleting pada bagian pengapian mobil,” pungkas dia.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum3 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib