Sosial
Melongok Uji Coba Budidaya Jenis Bawang Termahal di Lahan Gunungkidul






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)—Seorang petani muda di Padukuhan Watu Belah, Kalurahan Kemadang, Kapanewon Tanjungsari, Restu sedang melakukan uji coba penanaman komoditas bawang Bombay di lahan pertanian miliknya. Bawang Bombay sendiri merupakan salah satu jenis bumbu masak yang banyak digunakan oleh ibu rumah tangga. Bawang bombay ini, dari segi harga memiliki nilai jual yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan komoditas bawang-bawang lainnya. Hal inilah yang mendorong Restu untuk mencoba membudidayakan penanaman bawang Bombay di tanah Gunungkidul.
Kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com ia mengatakan, selama ini bawang bombai memiliki harga jual yang sangat tinggi, bahkan sangat menguntungkan jika dibandingkan dengan bawang merah maupun bawang putih. Dari situlah ia mulai melakukan riset untuk mengembangkannya di Gunungkidul. Dengan pengetahuannya, saat ini Restu telah mengujicoba membudidayakan bawang bombay di lahan seluas 500 meter miliknya.
Dalam perkembangannya, ternyata bawang bombay memang cocok dibudidayakan di lahan Gunungkidul yang sebagian daerahnya ada di dataran rendah. Namun memang untuk masa tanamnya sendiri lebih lama dibandingkan dengan jenis bawang lainnya, yaitu sekitar 4 bulan dari masa menanam sampai dengan panennya.
“Saya memilih mencoba bawang bombay karena memiliki prospek yang bagus di Gunungkidul. Sekarang sedang proses semai,” kata Restu, Minggu (12/09/2021).
Sekarang ini, memang belum banyak petani yang berani membudidayakan bawang Bombay. Maka dari itu, ia berharap setelah uji coba yang ia lakukan dan nantinya berhasil, akan dilakukan perluasan. Kemudian dirinya juga akan mengajak petani lain untuk ikut budidaya komoditas yang satu ini. Meski prosesnya lama, namun hasilnya bisa lebih tinggi.







“Kemarin saya tanam varietas Trophy 4 bulan masa tanamnya bibitnya berupa biji,” imbuh dia.
Proses perawatannya sendiri hampir sama dengan tanaman bawang merah pada umumnya. Tanaman yang satu ini justru jarang terserang hama atau penyakit yang sekiranya mudah untuk membuat busuk atau bahkan mati.
Ia menjelaskan, 1 hektar lahan membutuhkan biji bawang bombay 2 kilogram. Adapun harga bibitnya yaitu 2,5 juta per 500 gramnya. Sementara untuk estimasi panen dalam 1 hektar lahan sebanyak 20 ton bahkan potensinya sampai 50 ton.
Harga jualnya juga tinggi lantaran untuk 1 kilogramnya hanya berisis 2 sampai 3 bawang saja. Harganya juga lumayan tinggi yaitu 15 ribu sampai dengan 20 ribu per kilogramnya.
“Harapannya ke depan ini bisa menjadi inspirasi bagi petani lain yang ingin melakukan budidaya tanaman hortikultura dan perkebunan. Kemudian juga bisa meningkatkan pendapatan para petani,” jelasnya.
“Belum banyak yang mengetahui prospeknya. Di samping itu masa tanamnya juga lama yaitu 4 bulan,” terang pria yang juga sebagai petugas di Dinas Pertanian dan Pangan Gunungkidul tersebut.
Kawasan pesisir selatan sekarang ini memang sedang bergeliat budidaya tanaman hortikultura dan perkebunan. Di mana para petani juga mulai merambah menanam bawang merah serta bawang putih. Meski memiliki resiko karena angin laut bisa merusak daun, namun petani di kawasan ini sangatlah gigih dalam bercocok tanam.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks