Sosial
Menikmati Ngabuburit Sembari Menonton Reog Ponorogo di Pasar Argo Wijil






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Suasana ngabuburit di Pasar Argowijil, Padukuhan Gari, Desa Gari, Kecamatan Wonosari pada Sabtu (02/06/2018) sore tadi nampak lebih semarak. Penampilan seniman reog dari Reog Ponorogo Suryo Mataram mampu memukau ratusan masyarakat baik yang merupakan warga setempat maupun pecinta reog dari Gunungkidul maupun luar Gunungkidul yang hadir di Pasar Argo Wijil sore itu. Lapar dan dahaga yang seharian ditahan oleh masyarakat tak terasa dengan penampilan seniman-seniman reog Gunungkidul itu hingga menjelang Maghrib tiba.
Alhasil dengan adanya pagelaran reog ini, Pasar Argo Wijil yang memang selalu ramai ketika sore hari semakin padat pengunjung. Pasar kuliner tradisional ini sendiri memang pada bulan Ramadhan ini khusus buka setiap hari di sore hari untuk memberikan suguhan menu pilihan berbuka puasa.
Pantauan pidjar-com-525357.hostingersite.com, di pasar tersebut sudah ramai sejak sore hari sekitar pukul 15.00 WIB. Ditabuhnya suara gamelan, serta tiupan terompet oleh wiyaga reog membuat penonton semakin menyemut. Satu persatu warga yang datang pun perlahan berjalan ke arah selatan untuk menuju sumber suara usai berbelanja menu buka puasa. Mereka rela berdesak-desakan di halaman pasar yang tak terlalu luas tersebut.
Di lokasi tersebut, puluhan remaja memberikan suguhan tarian khas ponorogo. Kemasan tarian yang khas dengan lekukan gerakan serta teknik akrobatik membuat penampilan komunitas Reog Ponorogo Suryo Mataram yang memang telah malang melintang di berbagai ajang ini semakin menarik. Riuh tepuk tangan pun terdengar tak kala satu persatu penari melakukan atraksi salto maupun yang lainnya. Dengan gerakan manja serta genit, para penari pria dan wanita ini juga tak jarang pula mengajak masyarakat berinteraksi. Sehingga gelak tawa pun tak bisa ditahan.
Salah seorang anggota komunitas Reog Ponorogo, Tri Nugraha mengungkapkan bahwa latar belakang digelarnya acara ini adalah lantaran pihaknya ingin memberikan suasana buka puasa yang berbeda di kalangan masyarakat. Dengan adanya hiburan semacam ini, diharapkan masyarakat bisa lebih terhibur saat menunggu waktu berbuka puasa.







“Sengaja kita pilih waktunya di sore hari agar masyarakat bisa tak terasa dalam menunggu waktu berbuka puasa,” kata dia, Sabtu petang.
Ia menilai bahwa lokasi di Pasar Argowijil ini memang sangat tepat. Suasana tradisional dengan olahan makanan khas yang banyak tersaji dan dipadu pula dengan kesenian tradisional tentunya membuat masyarakat bisa makin merasakan sensasi yang berbeda.
“Sekalian juga memperkenalkan budaya dan kesenian tradisional kepada masyarakat,” beber dia.
Kepuasan menikmati ngabuburit di pasar Argo Wijil dengan suasana tradisional ini diungkapkan oleh salah seorang pengunjung asal Yogyakarta, Adhe Pratama. Dirinya memang sengaja berkunjung bersama beberapa orang rekannya untuk menikmati ngabuburit di Gunungkidul.
"Iya googling gitu, kemudian nemu di Pasar Argo Wijil ini ada kuliner khas makanya datang," kata Adhe.
Kebetulan, kedatangannya ini bersamaan dengan dihelatnya pentas Reog Ponorogo. Kebetulan yang menurutnya sangat menguntungkan lantaran sembari menunggu waktu berbuka, ia bisa menikmati kesenian tradisional.
“Menunggu waktu berbuka makin tak terasa,” katanya.
Terpisah, salah seorang pedagang di Pasar Agro Wijil, Saminem mengatakan, memang pada bulan Ramadan ini pengunjung banyak yang datang pada sore hari. Namun dengan adanya pertunjukan semacam ini, jumlah pengunjung semakin bertambah.
“Saya berharap ke depan ada banyak acara-acara semacam ini agar Pasar Argowijil semakin ramai,” harap dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen