Connect with us

Pariwisata

Menikmati Pesona Pantai Ngrawe, Pantai Anyar Indah Yang Dikonsep Pengembangan Modern

Diterbitkan

pada

BDG

Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Satu lagi pantai anyar di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari yang baru-baru ini menjadi idola bagi wisatawan. Adalah pantai Ngrawe, yang terletak di sebelah barat pantai Kukup yang menawarkan daya tarik panorama nan indah. Bagi para pencari spot foto yang instagramable, obyek wisata baru ini patut dikunjungi dan direkomendasikan. Selain mendapatkan hasil foto yang menarik, wisatawan juga disuguhkan dengan panorama yang begitu indah.

Salah seorang pengunjung Pantai Ngrawe Rahmasari mengatakan, berkunjung ke pantai Ngrawe ada daya tarik tersendiri yang disuguhkan. Bukan karena hamparan pasir putih dan birunya air laut di pantai ini, melainkan suasana yang disuguhkan begitu asri. Berbeda dengan pantai lain, penataan di Ngrawe sepertinya cukup diperhatikan betul. Ada konsep yang diterapkan layaknya di pantai-pantai luar kota.

Berita Lainnya  Satu Hari Belum Habis, 67 Wisatawan Tersengat Ubur-ubur

Ya, saat memasuki kawasan pantai Ngrawe, masyarakat memang tidak langsung disuguhkan dengan pantai putih yang digerus ombak. Namun saat memasuki obyek tersebut yang pertama kali didapat adalah bangunan yang berjajar rapi di kanan dan kiri atau tepatnya di perengan perbukitan. Jalan setapak layaknya berada di sebuat resort atau villa pribadi menjadi akses berlalu lalang para pengunjung.

Tak hanya itu, pada setiap sudut berdiri kokoh lampu penerangan serta terdapat beberapa pohon yang tumbuh di tepi jalan cor. Ada area hijau pula di tengah-tengahnya, rumput-rumput hijau sepertinya juga sengaja ditaman di tengah agar mempercantik obyek pantai Ngrawe tersebut. Barulah usai menyusuri jalanan yang terlihat mewah ini pengunjung akan disuguhkan dengan pasir putih dengan deburan ombak yang seolah mengajak bermain pengunjung.

Berita Lainnya  Menikmati Keindahan Matahari Terbit dan Tenggelam di Pantai Krakal

“Bangunan di sekelilingnya yang membuat menarik. Indah banget memang, tidak cuma di bawah kok tapi di atas tebing juga terdapat bangunan dari kayu,” kata Rahmasari, Minggu (24/02/2019).

Nampaknya memang pantai ini tengah dikembangkan dan masih dalam proses penggarapan. Saat remaja berparas cantik ini berkunjung masih terdapat beberapa pekerja yang melakukan penggarapan, terlebih taman di lokasi itu juga masih terpasang sebuah pembatas.

“Sepertinya masih progres pengerjaan, tapi puas kok kalau berkunjung ke pantai ini. Beda dengan yang lain,” ucapnya.

Menginjakan kaki di pinggiran pantai juga dapat menghilangkan penat seseorang akibat aktifitas keseharian. Suasana yang asri dan masih begitu alami, belum begitu banyak memang pengunjung pantai ini sehingga jika ingin menyendiri menghilangkan beban pikiran pantai ini menjadi salah satu pilihannya.

Jarak pantai ini dengan pusat kota Wonosari kira-kira 27 hingga 30 km dan hanya membutuhkan waktu sekitar 30 sampai 45 menit. Pengunjung diarahkan melintasi TPR utama pantai Baron, kemudian mengambil arah ke pantai Kukup. Lokasinya hanya berada di sebelah barat pantai tersebut, beberapa waktu lalu pun juga telah dilakukan pembukaan jalan sepanjang 1 kilometer untuk memudahkan wisatawan ke obyek ini.

Berita Lainnya  Menikmati Pesona Baron Techno Park, Wisata Edukasi Yang Komplit di Pesisir Selatan

Sementara itu, seorang pengunjung lain Eka juga mengatakan jika pantai ini dapat menjadi salah satu pilihan bagi wisatawan saat berkunjung ke pantai selatan Gunungkidul. Fasilitas di obyek tersebut sudah mulai diisi oleh masyarakat, mulai dari warung dan beberapa amenitas lainnya.

“Suasananya seger kalau di sana, selain pantainya juga untuk pemandangan indah banget kok,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 jam yang lalu

Tegaskan Komitmen di Hari Bumi, KAI Bandara Wujudkan Langkah Menuju Masa Depan Berkelanjutan

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April, PT Railink sebagai operator KAI...

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

Berita Terpopuler