Info Ringan
Mitos Tentang Kesehatan Si Kecil yang Salah Kaprah










Jogja,(Pidjar.com)—Pernahkah Anda mendapat nasihat dari oang-orang tentang kesehatan si kecil. Nggak boleh ini, nggak boleh itu. Harus ini, harus itu. Tapi banyak lho yang salah kaprah. Padahal secara logika, sangat tidak masuk. Masa, kalau harus jalan, si kecil harus dikasih selderi di lututnya. Apa hubungannya coba? Ya, sudahlah yaaa… Gugon tuhon emang neverending. Mau tahu nggak mitos apa saja?
- Si kecil yang Kedinginan Akan Pilek
Banyak mommies khawatir jika si kecil kedinginan kena angin atau air hujan yang dapat mengakibatkan pilek. Hal ini tidak benar. Si kecil menjadi pilek, karena ketularan orang lain yang menyebarkan virus atau bakteri melalui bersin dan batuk.
- Suhu Ruangan Bayi Harus Lebih Hangat Dari Orang Dewasa
Sebenarnya kebutuhan bayi akan suhu lingkungan sama dengan orang dewasa.
- Suhu Si Kecil Harus 37 Derajat Celcius
Pada kebanyakan si kecil, suhu badan dipagi hari biasanya lebih rendah, kira-kira 36.1 derajat celcius, dan di malam hari suhu lebih tinggi kira-kira 37.8 derajat celcius. Kegiatan yang berat seperti bermain-main, berlari-lari, menangis, cuaca panas atau pakaian yang terlalu tebal dapat menaikkan suhu badan si kecil sampai 38.3 derajat celcius. Akan tetapi apabila tiba-tiba suhu badan naik diikuti gejala dan tingkah laku yang mencurigakan, segeralah bawa ke dokter.

- Mengisap Jempol Bikin Gigi Keropos
Mengisap jempol merupakan kebiasaan normal yang memberikan kepuasan naluri menghisap pada bayi. Kebiasaan ini akan hilang dengan sendirinya dengan semakin besarnya si kecil. Kebiasaan menghisap jempol tidak akan menimbulkan kerusakan gigi.
- Bila Si kecil Terlalu Cepat Belajar Berdiri, Kaki Si kecil Akan Bengkok
Kebanyakan si kecil senang berdiri sambil dipegangi kedua tangannya. Hal ini sebenarnya merupakan latihan yang baik dan tidak akan berpengaruh buruk terhadap pertumbuhan tulang-tulangnya. Bengkok kaki kemungkinan disebabkan oleh keturunan atau kekurangan vitamin D yang dapat membuat tulang-tulang tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
- Sepatu Memudahkan Bayi Untuk Berjalan
Sepatu mulai diperlukan ketika si kecil sudah dapat berjalan sendiri. Berjalan tanpa sepatu justru memberikan kesempatan pada si kecil merasakan lantai yang dipijaknya, menguatkan telapak kaki serta otot-otot kakinya.
- Susu Sapi Baik Untuk Penambah Kalsium
Sebaiknya si kecil minum ASI atau susu bubuk formula khusus yang kaya akan zat besi. Susu sapi kurang mengandung zat besi. Bayi yang terus menerus minum susu sapi akan kekurangan zat besi, sehingga ada kemungkinan menderita anemia.
- Duduk Terlalu Dekat Televisi Bikin Mata Minus
Kebiasaan ini tidak memengaruhi penglihatan, namun duduk dengan jarak kurang dari 1,5 meter dari televisi membuat otot mata lelah karena tegang.













-
Info Ringan4 minggu ago
Enam Manfaat Rebusan Bunga Kantil untuk Kesehatan
-
Info Ringan4 minggu ago
Lima Kelebihan Memakai Granit sebagai Lantai Ruangan
-
Info Ringan1 minggu ago
Tips Menghalau Ular Masuk Rumah
-
Info Ringan2 minggu ago
Tujuh Hewan dengan Umur yang Sangat Panjang
-
Peristiwa3 minggu ago
Ditabrak Pemotor Ugal-ugalan, Devina Meninggal Dunia
-
Peristiwa2 minggu ago
Terpental Hingga Pekarangan Warga, Korban Laka Maut di Jalan Jogja-Wonosari Akhirnya Meninggal Dunia
-
Info Ringan2 hari ago
Lima Makanan untuk Merawat Kesehatan Mata
-
Info Ringan3 minggu ago
Lima Bahan Alami Pencerah Kuku
-
Info Ringan4 minggu ago
Enam Buah dan Sayur Tinggi Protein
-
Sosial3 minggu ago
Sempat Jadi OB, Wisnu Kini Sukses Menjadi Eksportir Kerajinan Gedebok Pisang
-
Info Ringan4 minggu ago
Sepuluh Tips Merawat Celana Jeans Secara Efektif
-
Peristiwa4 minggu ago
Laka di Jalan Jogja-Wonosari, Pemotor Meninggal Dunia Usai Terlindas Mobil