Peristiwa
Mobil PLN Oleng Tabrak Pohon, 1 Tewas 1 Luka Berat






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Malang yang dialami oleh Muji Haryanto (36) warga Padukuhan Gedangsari, Kalurahan Baleharjo, Kapanewon Wonosari. Pria ini meregang nyawa usai mengalami kecelakaan tunggal di ruas jalan Wonosari-Tepus tepatnya di Padukuhan Serpeng, Kalurahan Pacarejo, Kapanewon Semanu pada Rabu (23/02/2022) subuh tadi. Korban sendiri meninggal dunia lantaran mengalami luka serius pada bagian kepala.
Kanit Gakkum Polres Gunungkidul, Iptu Darmadi mengungkapkan, peristiwa kecelakaan sendiri terjadi sekitar pukul 04.00 WIB. Bermula ketika mobil operasional PLN dengan jenis Toyota Avanza nopol H 8813 PY yang dikemudikan oleh Ari Setiawan (36) warga Padukuhan Pakelrejo, Kalurahan Piyaman, Kapanewon Wonosari melaju dari arah Tepus menuju Wonosari.
Sesampainya di lokasi kejadian, dalam kondisi jalan yang sepi, pengemudi mendadak hilang kendali. Mobil operasional PLN tersebut kemudian oleng dan keluar jalur hingga ke bagian kiri jalan. Kendaraan yang tetap melaju kencang ini baru berhenti setelah menabrak pohon di tepi jalan. Benturan keras yang terjadi mengakibatkan Ari beserta Muji Haryanto yang menjadi penumpang mengalami luka cukup serius.
“Mendapat laporan petugas kemudian meluncur ke lokasi untuk evakuasi dan penanganan. Muji Haryanto mengalami luka sobek di bagian kepala belakang, setelah kejadian yang bersangkutan tidak sadarkan diri dan dinyatakan meninggal dunia oleh tim medis RSUD Wonosari,” papar Iptu Darmadi, Rabu siang.







Adapun sang pengemudi mobil, Ari Setiawan diketahui mengalami luka patah tulang leher. Sampai dengan saat ini, yang bersangkutan masih mendapatkan perawatan medis. Adapun lantaran hal ini, petugas kepolisian masih belum bisa memintai keterangan terhadap yang bersangkutan untuk mengetahui secara pasti penyebab dari kecelakaan ini. Polisi masih menunggu kondisi korban membaik sebelum nantinya memintai keterangan.
“Kami masih menunggu hasil visum dari medis untuk korban atas nama Muji Haryanto. Sedangkan untuk pengemudi juga belum bisa dimintai keterangan, kami menunggu agar yang bersangkutan pulih dulu,” tutup dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter