Sosial
Musim Kemarau, Dinas Kesehatan Minta Masyarakat Waspadai 3 Penyakit ini






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kemarau yang saat ini masih terus terjadi membuat beberapa penyakit perlu diwaspadai. Meski belum ada kasus mencolok, namun Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Gunungkidul meminta masyarakat untuk waspada lantaran Gunungkidul saat ini dilanda kekeringan.
Kepala Dinkes Gunungkidul, Dewi Irawaty mengatakan, cuaca kering seperti ini dapat memicu munculnya beberapa penyakit. Sedikitnya, ada 3 macam penyakit yang perlu diwaspadai oleh masyarakat lantaran berpotensi menjangkit ketika musim seperti ini.
“Contohnya penyakit diare. Hal ini disebabkan karena sumber-sumber air kering atau berkurang, jadi kualitasnya berkurang karena menjadi keruh dan kotor,” katanya, Rabu (04/09/2019).
Untuk itu, dirinya menghimbau kepada masyarakat untuk tidak menggunakan air telaga yang keruh untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Pasalnya air yang tidak bersih menjadi sarang kuman penyebab penyakit.
Ia melanjutkan, masih ada beberapa penyakit lain yang mungkin menjangkit, seperti penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA). Sebabnya adalah, udara saat musim kemarau seperti ini cukup kering sehingga menyebabkan debu-debu berterbangan.







“Lalu bagi yang memiliki penyakit Asma agar lebih berhati-hati saat musim seperti ini (kemarau), debu yang berterbangan selain sebagai pemicu ISPA juga bisa memicu Asma kambuh,” ujarnya.
Selain itu saat malam hari udara cenderng lebih dingin yang juga bisa memicu penyakit asma kambuh. Untuk itu persiapan perlu dilakukan guna menyikapi dinginnya malam bagi para penderita asma.
Disinggung mengenai kasus yang menonjol, Dewi menyebabkan belum ada kejadian menonjol. Namun begitu, masyarakat dihimbau untuk mewaspadai kekeringan seperti saat ini.
“Namun sampai saat ini di Gunungkidul belum ada kasus yang menonjol, terkait dengan efek dari kekeringan kepada kesehatan masyarakat,” kata Dewi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks