Connect with us

Peristiwa

Ngerinya Kecelakaan Motor vs Truk Tangki di Panggang, Guru Nyaris Terlindas

Diterbitkan

pada

BDG

Panggang,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dengan truk tangki terjadi di Jalan Wonosari-Panggang tepatnya di Padukuhan Kadisobo Pringwatang, Desa Girimulyo, Kecamatan Panggang pada Selasa (18/09/2018) pagi tadi. Dalam kejadian tersebut, seorang pemotor mengalami luka cukup serius di sekujur tubuhnya. Pemotor tersebut bahkan nyaris menemui ajal lantaran nyaris terlindas truk tangki pada saat terjadinya kecelakaan. Beruntung kemudian hanya motornya yang terlindas hingga hancur pada bagian depan.

Kapolsek Panggang, AKP Dani Purnama mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.00 WIB. Bermula ketika sepeda motor Honda Tiger AB 2008 FW yang dikendarai oleh Mujadi (58) warga Padukuhan Jurug, Desa Giriwungu, Kecamatan Panggang melaju dari arah Panggang menuju Wonosari.

Berita Lainnya  Tak Ditemukan Adanya Keganjilan, Mayat di Pantai Ngungap Diduga Merupakan Pelaku Bunuh Diri

“Pengendara sepeda motor merupakan seorang PNS (guru), saat kejadian kemungkinan dia hendak bekerja,” kata Dani.

Pada saat bersamaan, pada kondisi jalan menikung melaju truk tangki AB 8566 AD yang dikemudikan oleh Sugimin (50) warga Klampok, Desa Giripurwo, Kecamatan Purwosari. Di tikungan tersebut, kedua pengguna jalan yang terlibat kecelakaan kurang berkonsentrasi dan menjaga jarak aman ketika berpapasan. Akibatnya cukup fatal lantaran kemudian terjadi benturan diantara kedua kendaraan tersebut.

“Jaraknya sudah terlalu dekat sehingga kedua pengguna jalan tidak kuasa untuk menghindar,” ujarnya.

Sepeda motor hancur usai terlindas truk (Ist)

Motor yang dikendarai Mujadi menabrak bagian kanan depan truk tangki. Akibatnya, baik korban maupun sepeda motornya terjatuh di tengah jalan. Tabrakan sendiri nyaris berujung maut bagi pemotor. Pasalnya, lantaran kecepatan yang cukup tinggi, truk tersebut tidak bisa langsung berhenti usai terjadi kecelakaan. Alhasil kemudian truk tersebut melondas bagian depan sepeda motor hingga hancur.

Berita Lainnya  Komponen Pengeras Suara di Masjid Senilai Jutaan Rupiah Digasak Pencuri

Beruntung dalam situasi kritis ini, Mujadi tak mengalami nasib sama seperti sepeda motornya. Meski langsung dalam kondisi tak sadar, truk tersebut tak sampai ikut melindasnya.

“Hanya motor saja yang terlindas,” imbuh dia.

Meski terhindar dari maut, namun pengendara sepeda motor mengalami luka cukup serius akibat benturan yang sangat keras. Menurut Kapolsek, korban menderita luka serius di bagian kepalanya serta beberapa bagian tubuh lainnya.

“Usai tabrakan, pemotor memang sempat terjungkal dari kendaraannya. Korban tengkurap di tengah jalan dalam kondisi tak sadar,” urai Kapolsek.

Dani menjelaskan, korban yang mengalami luka cukup serius tersebut kemudian dilarikan menuju Puskesmas Panggang 2. Namun lantaran kondisi korban cukup parah, kemudian ia dirujuk ke RS Panti Rapih Yogyakarta.

Berita Lainnya  Hendak Cari Rumput, Sumyarto Temukan Orang Asing Gantung Diri di Warung Kopi

“Korban mengalami luka-luka pada bagian kepala dan patah tulang kaki kanan,” terang Kapolsek.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler