Politik
Nyatakan Niat Maju dalam Pilkada, Bahron Rasyid: Siap Bupati atau Wakil Bupati






Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Nama Bahron Rasyid santer terdengar bakal mengikuti persaingan dalam bursa pilkada 2020 mendatang. Warga Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga itu telah mendaftarkan diri di dua partai.
Setelah sebelumnya mendaftar di Nasdem, kini Bahron juga mendaftarkan diri di Partai Demokrat. Dalam kesempatan ini, dirinya memgaku siap dan menyatakan kemantabannya untuk memimpin Gunungkidul.
“Ini (pendaftaran calon bupati wakil bupati) bentuk kesungguhan saya untuk bisa berkontribusi membangun Gunungkidul,” ujar Bahron, Minggu (22/12/2019).
Bahron mengatakan, pendaftaran dirinya ke Partai Demokrat ini lantaran dirinya mendapat informasi bahwa partai Demokrat membuka pendaftaran calon bupati dan wakil bupati. Ia mengaku akan mendaftar di setiap partai yang membuka pendaftaran untuk Pilkada 2020.
“Kemarin kan daftar di Nasdem, ini Demokrat juga saya datangi untuk mendaftar. Kalau ada lagi saya akan daftar lagi,” kata dia.







Ia berharap nantinya partai yang mengusungnya merupakan partai koalisi besar. Sehingga kekuatan untuk membangun juga lebih kuat. Sebab menurutnya dengan membangun konsep berjamaah akan lebih menguntungkan.
“Saya siap bupati wakil bupati, saya juga siap tidak jadi apa-apa,” katanya.
Sementara itu, Ketua DPC Demokrat Gunungkidul, Supriyani Astuti menyambut baik kehadiran Bahron. Namun begitu, untuk Partai Demokrat sendiri saat ini tengah fokus melakukan penjaringan calon wakil bupati. Bukan tanpa alasan, perolehan 3 kursi pada pilkada kemarin menjadi salah satu penyebabnya.
“Kita tidak bisa mengusung bupati sendiri, tetapi untuk calon wakil bupati kita akan upayakan kita usung. Saat ini ada 6 calon termasuk saya. Demokrat ini kan kecil, tapi manis,” ungkap dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah