Peristiwa
Operasi Bersih-bersih Satpol PP, Pemasangan Reklame Tak Beraturan Bakal Dibredel




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pemasangan reklame dadakan diperkirakan akan tumbuh subur di jalan-jalan Gunungkidul menjelang lebaran. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) pun tak segan untuk mencopot reklame yang dinilai menyalahi aturan.
Kepala Seksi Operasional dan Pengendalian, Satpol PP Gunungkidul, mengatakan saat momen bulan puasa hingga lebaran pemasangan reklame yang bersifat ucapan tumbuh subur di Gunungkidul. Pihaknya pun gencar melaksanakan operasi pencopotan reklame yang dinilai menyalahi aturan saat bulan puasa ini.
“Yang jelas kita melaksanakan penertiban reklame, sudah kita mulai misalnya di Nglipar terus kemarin sore di Semanu,” jelasnya, Rabu (5/4/2023).
Dari pengalaman sebelumnya, menjelang momen hari raya lebaran biasanya reklame dadakan akan banyak ditemui masyarakat. Hal ini menjadi perhatian khususnya pemasangan reklame yang menyalahi aturan. Dijelaskannya, lokasi pemasangan reklame sudah ada ketentuannya sendiri. Ia mencontohkan banyak reklame yang dipasang di tiang listrik, tiang telpon, hingga pohon yang seharusnya bukan tempat pemasangan reklame.
“Kami tindak segala jenis reklame baik yang berijin atau tidak tapi penempatannya kurang pas. Contohnya yang tidak boleh itu di tiang listrik, tiang telepon, pohon, fasilitas umum, ataupun yang melintang jalan,” ujarnya.




“Walaupun berijin kita terlibat karena tidak sesuai tempatnya,” tegas Djunjung.
Menurutnya, pemasangan reklame yang tidak sesuai tempatnya mengganggu secara visual dan bisa menjadi sampah visual. Berdasarkan pengalamannya, tujuh hari menjelang hari lebaran biasanya reklame ucapan selamat lebaran akan mulai menjamur di wilayah perkotaan maupun pinggiran Gunungkidul.
“Reklame pas menjelang lebaran biasanya banyak, nah itu juga jadi target operasi. Paling tidak jalur kota dan jalur ke wisata bisa bersih, kalau membersihkan semua butuh waktu lama,” pungkasnya.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Sosial2 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Sosial1 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Info Ringan3 hari yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Gempa 5,2 SR Guncang Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi