Peristiwa
Parkir di Tepi Jalan, Motor dan Uang Tunai Milik Warga Gedad Digasak Maling




Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Damar Sindu Ariwibowo warga Gedad, Kalurahan Banyusoca, Kapanewon Playen harus menerima kenyataan pahit. Sepeda motor serta uang tunai di dalam jok kendaraan miliknya hilang saat terparkir di sekitar kandang ayam di Padukuhan Sawah Lor, Rabu (14/04/2021) siang tadi. Akibatnya korban harus merugi hingga puluhan juta rupiah.
Kanit Reskrim Polsek Playen, Iptu Larso mengatakan, kejadian bermula saat Damar hendak mengantarkan kayu ke wilayah Yogyakarta. Kala itu, Damar meminjam mobil pick up milik kerabatnya, Ahmad Saliman yang sedang menata batu di sekitar lokasi kejadian. Sepeda motor tersebut diketahui bermerk Honda Beat dengan nomor polisi AB 3354 GE berwarna orange.
“Kondisi kunci memang terpasang di kendaraan, kemudian menemui Ahmad untuk pinjam pickup setelah diberi kunci korban meninggalkan lokasi,” papar Larso, Rabu petang.
Sebetulnya, sepeda motor tersebut terparkir tak jauh dari Ahmad. Namun karena hujan Ahmad lantas beristirahat ke dalam kandang.
“Jarak kandang dengan lokasi berteduh Ahmad sekitar 40 meter, saat hendak masuk ke dalam kandang, saksi masih melihat kendaraan tersebut,” ujar Larso.




Tak lama berselang, teman Ahmad yang diketahui bernama Amin memberitahu ada suara kendaraan menyala. Ahmad kemudian bergegas menuju tempat parkir namun kendaraan tersebut sudah tidak ada di tempat.
“Ahmad kemudian menghubungi korban menanyakan apakah kendaraan sudah diambil, ternyata belum,” jelas Larso.
Tak hanya sepeda motor, di dalam jok diketahui terdapat tas yang berisi KTP dan juga uang tunai senilai Rp 3,5 juta milik Ahmad. Atas peristiwa ini kerugian ditaksir mencapai Rp 10 juta.
“Kami mendapatkan laporan dan melakuka olah TKP tidak ada jejak yang ditinggalkan pelaku, kami masih melakukan penyelidikan,” terangnya.
Dari peristiwa ini, Larso mengimbau masyarakat untuk tidak teledor saat memarkirkan kendaraan. Tentu saja jika diparkir ia meminta kunci kendaraan untuk dilepas.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Sosial2 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Sosial1 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Info Ringan3 hari yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Gempa 5,2 SR Guncang Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi