Pemerintahan
Pasang Belasan Lampu PJU di Jalur Wisata, Dishub Anggarkan Hampir 900 Juta






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dinas Perhubungan Kabupaten Gunungkidul berencana untuk memasang 17 lampu penerangan jalan umum di sepanjang ruas jalan kabupaten. Adapun pagu anggaran untuk proyek ini adalah sebesar Rp. 892 juta. Sejumlah titik di jalur wisata akan dipasang JPU anyar yang diklaim berkualitas canggih ini.
Kepala Bidang Perparkiran dan Penerangan Jalan Umum, Dishub Gunungkidul, Ely Siswanta mengatakan, 17 lampu tersebut berjenis LED. Rencananya lampu-lampu PJU ini akan dipasang di sepanjang jalan utamanya ruas jalan menuju ke obyek wisata.
“Tahun kemarin sempat mengajukan tapi tidak di-acc karena adanya refocusing anggaran untuk penanganan covid,” kata Ely, Sabtu (18/09/2021).
Ely menambahkan, penerangan jalan sendiri sebagai upaya untuk meminimalisir tindakan kriminal dan juga kecelakaan lalu lintas. Mengingat Gunungkidul sendiri merupakan daerah tujuan pariwisata. Apalagi saat ini, pariwisata saat malam hari di obyek-obyek wisata terus berkembang. Sehingga membutuhkan fasilitas penunjang untuk semakin membuat wisatawan nyaman berkunjung.
“Harapannya keberadaan PJU sendiri bisa meminimalisir kriminalitas dan juga kecelakaan,” lanjutnya.







Adapun proses materisasi PJU sendiri masih dalam proses di BLP Kabupaten Gunungkidul. Targetnya, akhir tahun ini, 17 titik PJU tersebut telah bisa berfungsi sebagaimana semestinya.
Keberadaan PJU sendiri menjadi yang vital di Gununungkidul. Mengingat dari cakupan wilayah yang cukup luas, sejauh ini warga banyak yang mengeluhkan lampu penerangan yang minim. Kondisi yang gelap gulita saat malam hari tentunya menjadi sangat berbahaya bagi para pengguna jalan.
Frans Sandi misalnya, pegiat media sosial tersebut sering menemukan postingan yang mengeluhkan kurangnya penerangan di jalanan Gunungkidul. Termasuk, ia mengaku prihatin dengan predator seksual yang mulai meneror pengguna jalan di Gunungkidul.
“Termasuk kemarin itu seorang perempuan diraba di Jalan Karangmojo-Ponjong, sangat memprihatinkan di jalan besar tidak ada lampu,” tandas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks