Pemerintahan
PDAM Tirta Handayani Akan Mulai Berlakukan Kenaikan Tarif




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Handayani akan mulai memberlakukan kenaikan tariff. Kenaikan tarif akan diproyeksikan pada penggunaan air Maret 2018 dengan pembayaran rekening April 2018. Penaikan tarif ini disebut terpaksa dilakukan seiring dengan tingginya biaya operasional yang harus ditanggung oleh perusahaan semenjak diberlakukannya ada kenaikan tarif listrik bagi kalangan industri.
Direktur Umum PDAM Tirta Handayani Gunungkidul, Kristina Tri Andarawati
mengatakan, kenaikan ini dikarenakan tarif dasar listrik (TDL) telah naik sehingga pihaknya membutuhkan dana lebih agar dapat maksimal dalam melakukan pendistribusian air bagi pelanggan. Kendati demikian, masyarakat tidak begitu resah lantaran kenaikan yang terjadi ini tidak terlalu tinggi.
"Besaran pengeluaran listrik tiap tahun meningkat hingga 2 miliar per bulannya. Ini akan jadi masalah jika kita terus menggunakan tarif yang lama," kata dia saat ditemui di kantornya, Kamis (15/02/2018) siang tadi.
Meski begitu, kenaikan harga ini nantinya hanya akan diberlakukan untuk pelanggan kelas atas. Sementara bagi pelanggan menengah ke bawah masih diberlakukan tarif lama. Skema kenaikan ini disebutkan Kristina diproyeksikan sebagai bentuk subsidi silang bagi pelanggan yang kurang mampu.




Kristina menjelaskan, jika sebelumnya tarif untuk golongan A (masyarakat menengah bawah dan atas) Rp3.750, kini dipecah menjadi dua golongan yakni golongan 1 untuk menengah ke bawah dan golongan 2 untuk menengah atas. Adapun kenaikan harga air ini berlaku untuk golongan 2 dimana kenaikannya sebesar Rp 250 menjadi Rp4.000.
"Golongan B yang sekarang jadi golongan 3 adalah kalangan pengusaha, tarifnya tetap Rp 4.250," jelasnya
Dengan adanya kenaikan ini, peningkatan pelayanan akan dilakukan demi kepuasan pelanggan. Pihaknya akan meminimalisir mungkin adanya kebocoran pipa serta perluasan jaringan.
"Meski kami menaikkan tarif, akan kami imbangi dengan memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat," ungkap Kristina.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Mengapung di Telaga
-
Sosial5 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Belasan Wisatawan dari Mojokerto Terseret Ombak Pantai Drini
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sleman City Hall Hadirkan Blooming Fortune dan Rangkaian Event Menarik Sambut Imlek 2025