fbpx
Connect with us

Peristiwa

Puncak Gelombang Tinggi terjadi Malam Tadi, Tiga Kapal Nelayan Rusak

Diterbitkan

pada

BDG

Karangmojo,(pidjar.com)–Puncak gelombang Pasang Pantai Selatan terjadi Kamis (29/10/2020) malam. Tak ada kerusakan fasilitas yang terjadi akibat gelombang dengan tinggi kisaran lima meter ini. Namun tiga kapal nelayan dilaporkan rusak ringan.

Koordinator SAR Wilayah II Pantai Baron, Marjono mengatakan, gelombang sendiri mulai datang pukul 22.00 WIB. Selama tiga jam berturut-turut gelombang dengan ketinggan lima meter berdatangan menghantam kapal-kapal di pinggiran.

Kami sudah mengimbau kepada para nelayan beberapa hari yang lalu tapi mereka tidak memindahkan kapal,” tutur Marjono, Jumat (30/10/2020).

Dari hantaman gelombang malam tadi, ada tiga kapal nelayan Pantai Baron dilaporkan mengalami kerusakan. Namun kerusakan sendiri masih dalam kategori ringan.

Kami juga masih melakukan antisipasi untuk gelombang dua hari ini mengingat BMKG sudah mengeluarkan peringatan bahwa gelombang pasang masih diperkirakan terjadi,” jelas Marjono.

Senada dengan wilayah II, di wilayah I pun juga demikian. Namun demikian belum ada laporan kerusakan yang diterima oleh tim SAR.

Berita Lainnya  Motor Patah Jadi Dua Usai Tabrakan Hebat Dengan Truk, Pemotor Tewas di Tempat

Sehari sebelumnya kami sudah antisipasi dengan mengajak nelayan memindahkan kapal sehingga hantaman gelombang semalam tidak ada laporan kerugian,” tandas koordinator SAR Wilayah I, Sunu Handoko.

 

Selain di wilayah Pantai Selatan, bencana hidrometologi juga terjadi di Bumi Handayani. Dini hari tadi terdapat insiden pohon tumbang menimpa rumah warga Gelaran II (04/16), Bejiharjo, Karangmojo.

Kepala BPBD Gunungkidul, Edy Basuki mengatakan, pohon sawo tumbang menimpa rumah milik Paiman (62) warga setempat. Beruntung, saat kejadian pada pukul 04.00 WIB, Paiman bersama istrinya Rabini (42) dan Anisa (10) sudah bangun dan bergegas ke masjid untuk menunaikan sholat subuh.

Tapi saat tepat di depan rumah, pohon sawo yang tak jauh dari rumah roboh,” ujar Edy.

Pohon sawo tumbang menimpa sisi depan rumah. Akibatnya genting dan atap rumah rusak.

Berita Lainnya  Berdiri di Tanah Pemda DIY, Warung Bakmi Ini Dibongkar Sat Pol PP

Hari ini rencana kami bersama warga akan melakukan kerja bakti di rumah korban. Kerugian jika ditaksir sekitar Rp. 5juta,” kata dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Berita Terpopuler