Connect with us

Pemerintahan

Relokasi SD N Sawahan Yang “Tergusur” JJLS Tunggu Usulan Lahan

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Dinas Pendidikan Gunungkidul masih menunggu usulan calon tempat untuk relokasi SDN Sawah Kalaurahan Girisekar yang terdampak rencana pelebaran Jalan Jalur Lingkar Selatan (JJLS). Diharapkan calon tempat relokasi agar segera diusulkan agar dapat berlanjut ke proses selanjutnya.

Kepala Bidang Sekolah Dasar, Dinas Pendidikan Gunungkidul, Taufik Aminudin, mengatakan jika pihaknya belum dapat memastikan kapan relokasi SDN Sawah di Kalurahan Girisekar akan di relokasi. Hal itu dikarenakan belum adanya calon tempat yang diusulkan oleh pihak Sekolah ataupun Pemerintah Kalurahan setempat.

“Sekarang masih menunggu usulannya, bisa dilakukan oleh sekolah atau Pemerintah Kalurahan disana,” jelas Kepala Bidang Sekolah Dasar, Dinas Pendidikan Gunungkidul, Taufik Aminudin saat ditemui.

Berita Lainnya  Ribuan Pengangguran di Gunungkidul Disasar Kartu Pra Kerja

Saat ini proses belajar mengajar masih berlangsung seperti biasanya. Namun diharapkan calon tempat sebagai relokasi SDN Sawah segera diusulkan sehingga prosesnya dapat berlanjut pada tahun ini.

“semoga kedepannya tidak ada perubahan calon tempat ketika sudah diusulkan,” imbuhnya.

Sementara itu, Luraha Girisekar, Sutarpan, menyebut jika sebagai tindak lanjut dari permohonan relokasi SDN Sawah sudah menggelar pertemuan dengan Dinas Pendidikan serta DPRD Gunungkidul. Menurutnya, relokasi perlu segera dilakukan karena aktivitas pembelajaran di SDN Sawah saat ini terganggu dengan aktivitas kendaraan di JJLS.

“Kami sudah rapat dengan Komisi D DPRD dan Dinas Pendidikan dan sudah kami sampaikan waktu itu,” ucap Sutarpan.

Ditambahkannya, sejumlah tawaran tanah untuk relokasi SDN Sawah pun sudah masuk ke pihaknya. Namun hingga saat ini belum ada kepastian kapan realisasi pembelian akan dilakukan. Diharapkan, proses relokasi SDN Sawah dapat secepatnya dilaksanakan.

Berita Lainnya  Konsekuensi PPKM, PAW Lurah Tegalrejo Ditunda

“Ada yang nawarin dari warga tapi belum dibeli dari Pemda,” pungkasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler