Peristiwa
Ricuh di Lokasi Karaoke, Puluhan Aparat Kepolisian Diterjunkan






Karangmojo,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Suasana sempat memanas di kompleks sebuah lokasi karaoke di Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo pada Rabu (27/03/2019) petang tadi. Hal itu terjadi lantaran adanya insiden antar sekelompok orang yang diduga anggota ormas dengan dengan kasir di tempat karaoke tersebut. Akibat insiden tersebut, sejumlah aparat kepolisian baik dari unsur Reskrim maupun Sat Sabhara Polres Gunungkidul sempat melakukan penjagaan ketat di lokasi itu.
Informasi yang berhasil dihimpun, kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 17.00 WIB. Bermula ketika sekelompok orang mendatangi petugas kasir untuk melakukan pembayaran.
Saat itu, petugas kasir dimintai bonus selama dua jam. Namun bonus tersebut tidak diberikan oleh petugas kasir. Merasa tidak terima dengan pelayanan petugas di karaoke itu, seorang anggota yang berseragam salah satu ormas kemudian naik pitam. Sempat terjadi kericuhan diantara kedua kubu.
Tak selang lama, sekelompok orang yang diketahui rekan-rekan para pemuda itu kemudian mendatangi lokasi karaoke. Lantaran suasana semakin memanas, petugas kepolisian dari Polres Gunungkidul pun datang ke lokasi untuk mencegah gesekan. Puluhan personil dari Satsabhara, Provos dan Sat Reskrim nampak berjaga disekitar lokasi.
“Tugas kepolisian untuk mengamankan, kita kesini untuk mencegah terjadinya gesekan,” kata Kanit Buser Polres Gunungkidul, Ipda Ari Widodo yang memimpin pengamanan saat berada di lokasi kejadian.







Selang beberapa waktu kemudian, petinggi ormas tersebut satu persatu mendatangi lokasi. Suasana panas kemudian lambat laun mereda.
Sementara itu, salah seorang tokoh ormas yang enggan disebutkan namanya ketika dikonfirmasi di lokasi membenarkan bahwa yang terlibat konfik tersebut adalah anggotanya. Ia menambahkan, dengan adanya insiden ini, pihaknya akan segera melakukan evaluasi. Ia masih enggan berkomentar banyak terkait dengan permasalahan itu.
“Kita akan evaluasi,” singkat dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks