Pemerintahan
Rusak Parah dan Dinilai Membahayakan, Tiga Sekolah Dasar Dapat Gelontoran Dana Perbaikan






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Gunungkidul memberikan perhatian serius terhadap kerusakan bangunan gedung sekolah yang mengalami kerusakan parah. Sedikitnya ada 3 gedung sekolah dasar (SD) yang saat ini membahayakan jika digunakan kegiatan belajar mengajar.
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Gunungkidul, Bahron Rosyid mengatakan, ada dua SD di wilayah Saptosari yakni SD Gedangklutuk dan SD Kanigoro II yang saat ini dalam kondisi memperihatinkan. Sementara di wilayah lain yakni Kecamatan Rongkop ada satu sekolah dasar yakni SD Bohol.
“Yang terdata ada 3 sekolah mengalami kerusakan. Itu menjadi perhatian kita untuk segera diselesaikan,” kata Bahron, Selasa (10/02/2020).
Ia menambahkan, dalam waktu dekat ini pihaknya merencanakan untuk melakukan renovasi gedung. Anggaran yang disiapkan pun cukup besar yakni mencapai lebih dari Rp 900 juta guna pembangunan ruang kelas.
“Anggaran disiapkan sebesar Rp 948.448.500 Sumbernya dari Anggaran Pendapatan dan Belania Daerah (APBD) sebesar Rp 746.448.500 sedangkan Rp 202.000.000 dari dana pusat,” ucap dia.







Ia mengatakan, nantinya anggaran sebesar Rp 746.448.500 akan digunakan untuk membangun bangunan SD Gedangklutuk yang memang sudah terdata sejak awal tahun lalu. Sedangkan untuk dua sekolah lainnya masing-masing mendapatkan Rp 101.000.000 untuk renovasi.
“Untuk membangun ruang kelas karena sudah rusak. Sedangkan dua sekolah lagi saat ini sedang kita komunikasikan dengan pusat,” kata dia.
Ia menambahkan, nantinya dalam proses belajar mengajar sementara SD Gedangklutuk akan bergabung di SMP terdekat. Sedangkan untuk sekolah lainnya masih menggunakan bangunan yang ada lantaran hanya rehab saja.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum3 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib