Sosial
Tahap Vaksinasi Covid19 Gunungkidul Akan Dilaksanakan Pertengahan Januari






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pemerintah Daerah di seluruh Indonesia mulai bersiap untuk pelaksanaan vaksinasi covid-19. Adapun pelaksanaan vaksinasi sendiri akan dilaksanakan beberapa tahap. Pada tahap awal ini, tenaga medis menjadi prioritas orang yang akan mendapatkan vaksin tersebut. Berdasarkan data dari pusat, saat ini sudah ada ribuan tenaga medis Gunungkidul yang direncanakan akan mendapatkan vaksin. Kendati demikian, realisasinya nanti masih akan dilakukan seleksi siapa saja yang membutuhkan vaksin itu.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty menuturkan, data yang sudah masuk, ada 3.396 orang penerima vaksin yang semuanya merupakan sumber daya manusia di bidang kesehatan. Masing-masing orang nantinya akan mendapatkan 2 dosis vaksin.
“Kita ada 3.396 orang itu, tapi nanti masih diseleksi baik secara sistem maupun seleksi dalam pelaksanaan,” tutur Dewi Irawaty, Senin (04/01/2021).
Adapun nanti seleksi ini masih mengarah kembali bagi yang lebih prioritas diantaranya nakes yang pernah terkonfirmasi positif, hamil, ada riwayat penyakit bawaan ataupun mereka yang terjun langsung dalam penanganan. Seperti tenaga bersih-bersih, pemulasaraan jenazah dan yang lainnya.
Diperkirakan, pendistribusian vaksin covid-19 akan dilakukan pada pertengahan Januari 2021 ini. Dari pemerintah turun dulu ke Pemda DIY kemudian baru disalurkan ke setiap pemerintah kabupaten. Selanjutnya, nanti didistribusikan ke puskesmas dan rumah sakit untuk dilakukan vaksinasi.







“Kita tunggu distribusi sampai ke kita, kemungkinan jenisnya Sinovac,” paparnya.
Disinggung mengenai penyimpanan, ia mengatakan vaksin tersebut nantinya akan disimpan di cold room yang telah dimiliki oleh dinas. Tidak menutup kemungkinan, ada koordinasi lintas institusi untuk penjagaan vaksin covid-19 itu.
Dinas sejak beberapa waktu lalu juga telah bersiap dalam menyediakan paling tidak 1 tenaga kesehatan yang akan melakukan vaksinasi di puskesmas dan rumah sakit. Dengan demikian, akan semakin mempermudah pelaksanaannya. Setelah tenaga medis, dinas juga akan melakukan pendataan kelompok masyarakat yang membutuhkan vaksin.
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu