Olahraga
Tampil Apik di Piala Soeratin, Persig Gunungkidul U-17 dan U-15 Belum Terkalahkan di Tiga Pertandingan






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Persig Gunungkidul U-17 dan U-15 kembali mencatatkan hasil positif pada pertandingan ketiga Piala Soeratin zona DIY pada Rabu (29/12/2021) kemarin di Stadion Dwi Windu, Bantul melawan Mataram Utama. Dalam pertandingan tersebut Persig U-17 tertahan imbang 0-0 sedangkan Persig U-15 berhasil mencuri poin dengan kemenangan 2-0, sehingga menjadikan Persig Gunungkidul U-17 dan U-15 belum terkalahkan di tiga laga Piala Soeratin zona DIY.
Kepala Pelatih Persig Gunungkidul U-15, Fitri Yuli Setiawan, mengungkapkan jika pertandingan tersebut berjalan sengit mengingat lawannya yaitu Mataram Utama merupakan tim yang disegani. Ia menyampaikan pada jalannya pertandingan babak pertama, para pemain Persig U-15 kesulitan mengembangkan permainan dan menembus pertahanan lawan yang disiplin menerapkan organisasi permainan. Hingga babak pertama usai, kedua tim belum dapat menciptakan gol.
Ia lantas menyusun strategi agar Persig U-15 dapat segera menembus pertahanan dan menciptakan gol untuk mengamankan tiga poin di laga tersebut.
“Di babak kedua saya tekankan untuk terus memberikan tekanan pada lawan,” ucapnya, Kamis (30/12/2021).
Gol yang dinantikan akhirnya tercipta dari bola rebound yang dimanfaatkan oleh aldo dari hasil tendangan bebas, tak berselang lama kemudian aldo kembali menggandakan skor menjadi 2-0 melalui umpan jarak jauh yang dapat dimanfaatkan dan diselesaikan dengan sempurna untuk menciptakan gol. Hingga pertandingan usai, skor 2-0 bertahan untuk kemenangan Persig U-15.







“Alhamdulillah tetap bersyukur telah diberikan hasil maksimal, para pemain telah bekerja keras dan memiliki keinginan kuat untuk memenangkan pertandingan,” imbuh Fitri.
Sementara itu, Kepala Pelatih Persig Gunungkidul U-17, Warto, menyampaikan jika Persig Gunungkidul U-17 tertahan imbang 0-0 saat melawan Mataram Utama. Dari segi permainan, menurutnya para pemain sudah cukup bagus dari kerja tim dan mental pemain. Ia mengungkapkan sebetulnya dalam berjalannya pertandingan banyak peluang yang tercipta namun tidak dapat dikonversikan menjadi gol. Ia berharap pada tiga laga sisa yang akan dilaksanakan di Stadion Gelora Handayani, Persig U–17 dapat memenangkan seluruh pertandingan untuk mengamankan tiket ke babak selanjutnya.
“Secara keseluruhan kerja tim dan mental anak-anak sudah bermain lumayan bagus dan cukup maksimal. Harapan kami nanti di tuan rumah tiga kali berupaya untuk sapu bersih supaya paling tidak kami bisa menjadi juara pool sehingga di semifinal nanti kalau kita di juara pool tentunya akan berada di disini (Gunungkidul) pertandingannya dan mental anak-anak akan lebih enjoy lagi,” pungkas Warto.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter