Connect with us

Peristiwa

Tertabrak dan Terseret Bus Wisata Yang Tak Kuat Menanjak, Pemotor Wanita Tewas di Lokasi Kejadian

Diterbitkan

pada

BDG

Tepus,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Seorang wanita tewas mengenaskan setelah tertabrak bus pariwisata di tanjakan Wang Sempal, Desa Tepus, Kecamatan Tepus, pada Sabtu (18/08/2018) siang tadi. Diduga, insiden tragis itu terjadi karena bus tidak kuat menanjak dan kemudian menabrak korban.

Informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Bermula ketika bus pariwisata dengan nomor polisi AA 1401 DA yang dikemudikan oleh M Irfan (21) warga Penjaringan Timur, Penjaringan Sari, Surabaya, Jawa Timur melaju dari arah Pantai Indrayanti menuju arah Kota Wonosari. Bus tersebut mengangkut rombongan wisatawan usai berwisata di kawasan pantai selatan.

Sesampainya di lokasi kejadian yang merupakan tanjakan, bus mendadak kehilangan tenaga. Alhasil, bsu lalu berjalan mundur ke arah bawah. Sang pengemudi kemudian berusaha melakukan manuver dengan membanting stir ke arah kiri dengan tujuan bus tidak meluncur ke jurang.

Berita Lainnya  Hujan Disertai Angin Sebabkan Pohon Kelapa Tumbang Timpa Rumah di Playen

Naas, tepat di belakang bus terdapat turut melaju pula seorang pemotor wanita, Siti Muarifah (29) warga Desa Jeruk, Kecamatan Tepus.

Kejadian yang begitu cepat terjadi membuat Siti tak kuasa untuk menghindar. Akibatnya, pengendara sepeda motor tersebut tertabrak bagian belakang bus. Tanpa ampun, bus yang melajuntak terkendali menyeret Siti. Meskipun tidak sampai terlindas bus, namun kerasnya benturan membuat korban mengalami luka yang sangat parah.

Ketika dikonfirmasi, Kapolsek Tepus, AKP Mustaqim membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengatakan, penyebab kematian korban akibat luka berat disekujur tubuhnya. Korban dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.

“Korban dan sepeda motornya berada di bawah bak bus itu. Korban kemudian dibawa ke RSUD Wonosari untuk dilakukan otopsi. Sementara kasus ini ditangani Unit Laka Lantas Polres Gunungkidul,” tandas Mustaqim.

Berita Lainnya  Tombo Gelo Tak Kebagian, Warga Serbu Penjual Bakmi Jawa di Seputaran Kota Wonosari

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler