Connect with us

Info Ringan

Tujuh Manfaat Stroberi Bagi Kulit

Diterbitkan

pada

BDG

Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Stroberi menjadi salah satu buah berwarna merah yang hampir disukai banyak orang. Biasanya buah ini bisa langsung dinikmati, sebagai hiasan makanan penutup, dibuat jus, dan sebagainya. Namun di samping itu, ternyata buah stroberi juga bisa bermanfaat untuk perawatan kecantikan. Ketika Anda memiliki stroberi di kulkas, cobalah hal baru untuk tidak memakannya. Sesekali mungkin Anda biasa mengolahnya untuk perawatan kecantikan diri. Para wanita mungkin sudah beberapa kali mendengar jika buah ini bisa untuk bahan perawatan kecantikan.Untuk perawatan kecantikan apa sajakah buah ini bisa digunakan? Berikut ini tujuh manfaat buah stroberi bagi kulit, seperti melansir laman Magforwomen.

Mencerahkan Kulit

Ekstrak jus stroberi yang dioleskan pada wajah dinilai dapat membantu Anda mencerahkan kulit. Anda cukup membiarkan masker stroberi itu menempel pada wajah setidaknya sekitar 20 menit. Setelah itu, Anda baru bisa membilasnya. Selain mampu mencerahkan, masker stroberi ini juga dinilai mampu mengurangi bintik-bintik penuaan.

Berita Lainnya  Enam Rekomendasi Film Anak Saat Liburan

Bisa Sebagai Toner

Buah stroberi ternyata juga bisa Anda jadikan toner wajah. Anda cukup mencampurkan jus stroberi dengan air mawar dan menyimpannya di dalam lemari es. Campuran tersebut bisa Anda jadikan toner untuk wajah secara teratur. Penggunaan tones stroberi tersebut dianggap mampu mengurangi bintik dan noda penuaan. Selain itu, juga dapat menghasilkan kulit terlihat tampak lebih segar dan muda.

Mengurangi Jerawat

Selain sebagai toner, stroberi juga bisa untuk mengurangi jerawat. Paket wajah serta lulur stroberi juga salah satu solusi untuk mengatasi kulit berminyak karena stroberi mengandung asam. Oleh karena itu, lulur stroberi dinilai dapat membantu menghilangkan minyak berlebih dari kulit.

Berita Lainnya  ACE Yogyakarta Ajak Awak Media dalam Store Tour BOOMSALE

Mengatasi Kaki Yang Pecah-Pecah

Ketika kaki Anda terlihat pecah-pecah, salah satu solusinya adalah menggunakan stroberi. Anda bisa membuat scrub rumahan dengan menghaluskan stroberi. Campurkan pula garam dan minyak zaitun. Kemudian, aplikasikanlah ke kaki Anda yang pecah-pecah sambil sedikit memijatnya sekitar 15 menit. Bahan tersebut dianggap ampuh untuk membantu mengangkat sel kulit mati sehingga dapa membuat kulit kembali tampak halus.

Memutihkan Gigi

Tak hanya untuk perawatan kulit, stroberi juga bermanfaat untuk perawatan gigi Anda. caranya pun mudah. Cukup memotong buah stroberi kemudian gosokkan potongan tersebut ke gigi Anda secara perlahan. Cara itu dinilai dapat membantu Anda menghilangkan noda dan memutihkan gigi. Terlebih jika Anda bisa melakukannya secara rutin.

Berita Lainnya  Tujuh Manfaat Daun Afrika Bagi Kesehatan

Perawatan Rambut

Ternyata buah stroberi juga bisa untuk perawatan rambut. Halusan stroberi yang dicampurkan dengan mayones bisa Anda jadikan masker untuk rambut. Campuran kedua bahan tersebut bisa langsung diaplikasikan secara merata ke rambut Anda. Biarkanlah selama kurang lebih 20 menit. Dengan begitu, rambut Anda akan terasa lebih lembut.

Menghilangkan Mata Panda Dan Bengkak Pada Mata

Buah satu ini juga bisa Anda manfaat untuk menghilangkan mata panda. Selain itu, stroberi juga bisa Anda gunakan untuk mengatasi jika mata bagian bawah Anda terlihat bengkak. Anda bisa mengaplikasikannya dengan cara menggosok stroberi yang baru dipotong ke area bawah mata. Lakukanlah cara tersebut setidaknya selama 10 menit baru Anda bersihkan setelahnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 minggu yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata4 minggu yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata1 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler