Connect with us

Pemerintahan

Update Covid19 Gunungkidul, Kasus Aktif Capai 647 Pasien

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Eskalasi penularan covid19 di Gunungkidul sejak seminggu terakhir terus mengalami kenaikan yang signifikan. Setiap harinya, puluhan hingga ratusan warga Gunungkidul terkonfirmasi positif. Dua hari terakhir ini saja, lebih dari 150 kasus baru ditemukan di Gunungkidul. Tak heran apabila saat ini, kasus aktif telah mencapai 647 pasien covid19.

Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty mengungkapkan, pada Sabtu (19/02/2022) lalu terdapat penambahan sebanyak 95 kasus aktif. Sementara untuk kasus sembuh ada 11 pasien. Selain kasus aktif, pada hari Sabtu lalu juga tercatat kembali adanya 1 warga Gunungkidul yang meninggal dunia akibat covid19.

Sementara pada hari Minggu (20/02/2022), terdapat penambahan 66 warga yang terkonfirmasi positif. Untuk kasus sembuh, ada 5 orang dan 0 kasus kematian.

Berita Lainnya  Sembilu Alun-alun Wonosari, Niat Hati Dibangun Justru Jadi Gersang

“Total kasus aktif di Gunungkidul ada 647 pasien berdasarkan data terakhir hingga Minggu kemarin,” papar Dewi, Senin (21/02/2022).

Kapanewon dengan kasus aktif terbanyak ada di Kapanewon Playen dengan 104 kasus. Kemudian disusul Wonosari dengan 90 kasus aktif dan kemudian Karangmojo dengan 83 kasus. Untuk Kapanewon dengan kasus aktif tersedikit ada Tepus dan Girisubo dengan 6 dan 7 kasus aktif.

“Untuk kapanewon lainnya mencapai belasan hingga puluhan,” beber dia.

Menyikapi peningkatan kasus penularan covid19 di Gunungkidul, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Gunungkidul, Iswandoyo, menyampaikan pihaknya fokus dalam upaya pencegahan agar penularan tidak meluas seperti penyemprotan disinfektan di sejumlah lokasi. Dengan langkah tersebut, diharapkan dapat membantu menyeterilkan lokasi yang berpotensi menimbulkan penularan covid19.

Berita Lainnya  Sasar Tempat Hiburan Malam, Provost Cari Anggota Polisi Yang Sedang Karaokean

“Respon kami seperti melakukan spraying atau penyemprotan disinfektan ke sekolah-sekolah sesuai permintaan. Sementara ini yang mengajukan baru sekolahan, kemarin sudah penyemprotan di 10 sekolah. Kalau tempat ibadah sudah kami bantu disinfektan,” ucapnya.

Ia menambahkan, kegiatan lainnya untuk merespon peningkatan kasus aktif covid19 di Gunungkidul ialah membagikan hand sanitizer serta sabun cuci tangan ke siswa dan tetap melakukan sosialisasi donor darah yang aman sesuai dengan standar kesehatan agar ketersediaan kantong darah tetap terjaga.

“Ada tiga itu respon kami sementara ini,” imbuh Iswandoyo.

Terkait dengan pemakaman jenazah pasien covid19, ia mengatakan jika saat ini pihaknya sudah tidak melakukan layanan tersebut. Hal itu dikarenakan relawan-relawan di setiap Kalurahan sudah mampu secara mandiri melakukannya. Ia berharap agar penularan covid19 dapat segera melandai dan tidak sampai menimbulkan gelombang seperti yang terjadi pada tahun 2021 lalu.

Berita Lainnya  Dukungan KNPI dan Kalangan Dewan Terkait Pembentukan Dinas Pemuda dan Olahraga

“Relawan-relawan di Kalurahan sudah kita latih tentang pemulasaraan, memandikan dan memakamkan jenazah, jadi sudah bisa mandiri. Tapi untuk layanan ambulan untuk mengantarkan jenazah masih terus kami lakukan sesuai permintaan masyarakat atau rumah sakit,” pungkasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler