Connect with us

Peristiwa

Mayat Lansia Ditemukan Tergeletak di Tengah Jalan

Diterbitkan

pada

BDG

Ngawen,(pijdar.com)–Mayat lansia ditemukan tewas terlentang di Jalan Padukuhan Jono, Kalurahan Tancep, Kapanewon Ngawen, Sabtu (31/10/2020) pagi tadi. Hal itu pun membuat warga setempat gempar.

Kapolsek Nglipar, AKP Kasiwon melalui Kanit Reskrim Ipda Ari Widodo mengatakan, mayat tersebut diketahui pertama kali oleh warga setempat, Kasiem saat hendak belanja sayur mayur sekitar 06.00 WIB. Saat itu, dirinya kaget melihat seorang laki-laki tergeletak di tengah jalan.

“Tak jauh dari korban tergeletak ada sepeda. Setelah itu saksi langsung mencari pertolongan dengan memanggil rekannya,” kata Ari, Sabtu pagi.

Lantaran tidak ada yang mengetahui identitas korban, warga kemudian melakukan komunikasi dengan pihak kepolisian. Petugas yang datang ke lokasi langsung mengumpulkan data dan menghimpun keterangan saksi.

Berita Lainnya  Datang Bersama Keluarga saat Nyoblos, Badingah Berharap Suksesornya Mampu Meretaskan Kemiskinan

“Korban diketahui merupakan Ngatman Yono Sumanto (73) warga Kalijaran (01/09), Cawas, Klaten. Korban ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa korban kemudian dibawa ke Puskesmas,” terang Ari.

Ia menjelaskan, dari hasil pemeriksaan medis tidak ditemukan adanya tanda penganiayaan. Namun pihak kepolisian mendapat informasi bahwa korban sebelumnya sakit dan sempat berobat.

“Dua hari yang lalu diketahui masuk angin sudah berobat ke dokter,” kata Ipda Ari.

Dikatakan Ipda Ari, korban kemungkinan telah meninggal dunia dua jam setelah ditemukan. Setelah selesai diperiksa korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan.

“Pihak keluarga juga sudah menerima musibah ini, setelah pemeriksaan langsung diserahkan ke keluarga,” tutup dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler