Pariwisata
Air Sering Berwarna Keruh, Pantai Baron Tetap Tak Kehilangan Pesona






Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pesona Pantai Baron nampaknya masih cukup memikat para wisatawan. Meski kondisinya saat ini seringkali tak terlalu indah lantaran airnya yang berwarna keruh kecoklatan terutama setelah turun hujan, salah satu pantai tertua ini masih selalu padat dengan kunjungan wisatawan.
Sekretaris Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul, Harry Sukmono mengatakan, meskipun air di Pantai Baron berwarna kecoklatan, namun hal itu tidak ada berpengaruh terhadap tingkat kunjungan wisatawan. Hingga saat ini, jumlah wisatawan yang mengunjungi Pantai Baron tak mengalami penurunan.
“Karena memang sudah terkenal jadi wisatawan banyak yang sudah mengetahui tentang Pantai Baron,” ujar Hari, Sabtu (23/12/2017) siang.
Menurut Hari, sebenarnya warna coklat di kawasan pantai berasal dari aliran sungai bawah tanah yang bermuara tepat di kawasan Pantai Baron.
"Itu sudah menjadi tipikal Pantai Baron. Kalau di sisi utara ada hujan maka akan membawa sediment yang membuat airnya berwarna coklat," terang Harry.







Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Tim Sar Wilayah 1, Marjono. Menurut pantauan yang dilakukan pihaknya, jumlah wisatawan yang hadir di Pantai Baron tidak mengalami penyusutan. Hal itu dikarenakan wisatawan baik lokal maupum luar daerah tetap menjadikan Pantai Baron sebagai tempat yang wajib dikunjungi.
"Kami hanya memberikan himbauan kepada wisatawan agar tetap menjaga kewaspadaanya. Jangan sampai lengah keasyikan bermain air. Jika kondisi badan tidak sehat jangan mendekati tepi pantai terlebih dahulu," imbuh Marjono.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks