Connect with us

Pemerintahan

Akhir Agustus, Seluruh Tenaga Kesehatan Ditargetkan Telah Terima Booster Moderna

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dinas Kesehatan mulai melaksanakan vaksin dosis ketiga atau booster bagi tenaga medis di Kabupaten Gunungkidul pada Selasa (10/08/2021) ini. Adapun target per harinya, 400 nakes bisa mendapatkan booster vaksin covid19 Moderna ini. Ditargetkan, akhir bulan Agustus 2021 ini, seluruh nakes sudah mendapatkan vaksin booster. Adapun vaksin booster sendiri diberikan untuk semakin memberikan perlindungan bagi para tenaga medis yang selama tugasnya memang sangat rentan terpapar corona.

Kepala Seksi Surveilans dan Imunisasi Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Gunungkidul, Fransiska Niken Widyawati, menuturkan, suntikan ketiga untuk tenaga kesehatan ini sudah mulai pada hari ini. Nantinya, booster akan diberikan secara terus menerus sampai seluruh tenaga kesehatan mendapatkannya. Menurutnya suntikan booster ini dilakukan untuk semakin menguatkan antibodi di tubuh para tenaga kesehatan. Sehingga kemudian, para tenaga kesehatan ini bisa lebih secara maksimal memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Berita Lainnya  Rencana Pembangunan Mako Brimob di Patuk

“Vaksin jenis Sinovac yang pertama dan kedua kan jaraknya sudah lama. Sehingga antibodi yang terbentuk mengalami penurunan, maka diberikan booster Moderna ini agar anti bodinya terbentuk lebih kuat kembali,” kata Fransiska Niken, Selasa (10/08/2021).

Ia menjelaskan pada periode ini, Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul mendapatkan kiriman booster Moderna sebanyak 160 vial. Adapun setiap vialnya dapat digunakan untuk 14 orang. Sehingga jika dihitung, Gunungkidul telah mendapatkan vaksin yang bisa digunakan total untuk 2.240 tenaga medis. Rencananya setiap hari selain melakukan layanan vaksin secara umum, petugas juga akan menyuntikkan dosis ketiga kepada para nakes ini.

“Kita targetkan 400 nakes mendapatkan booster Moderna per hari. Rencananya proses penyuntikan booster bisa selesai akhir Agustus,” imbuh dia.

Disinggung mengenai vaksin pelajar dan masyarakat umum, Niken mengungkapkan jika sekarang ini vaksinasi masih tetap dilakukan oleh faskes-faskes di daerah. Pemerintah sendiri juga bekerjasama dengan sejumlah lembaga untuk melakukan percepatan capaian vaksinasi. Hanya saja untuk vaksin pelajar ini sifatnya masih sebatas permintaan sekolah.

Berita Lainnya  Pencarian Markiyem Resmi Dihentikan, Keluarga dan Warga Masih Lakukan Pencarian Mandiri

Pemerintah belum melakukan secara serentak karena dikhawatirkan jika dilakukan serentak, stok vaksin tidak mencukupi. Untuk itu, pihaknya hanya memenuhi permintaan sekolah dan kemudian dilakukan vaksinasi.

“Belum secara serentak. Takutnya ketersediaan vaksin kita belum bisa memenuhi kalau serentak. Saat ini di Kabupaten Gunungkidul ada 2 jenis vaksin yang digunakan yaitu Sinovac dan AstraZeneca,” jelas Niken.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul, Dewi Irawaty menambahkan, vaksinasi sendiri masih terus dikebut agar kekebalan tubuh seseorang terbentuk dengan baik. Jika pun terpapar covid19, masyarakat yang telah menerima vaksin resikonya sangat kecil dan tidak fatal. Namun begitu, hal tersebut juga tetap harus diimbangi dengan pola hidup yang sehat serta penerapan protokol kesehatan ketat.

Pihaknya juga menghimbau kepada lansia, petugas publik dan lainnya jika terjadi kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) sebaiknya dikonsultasikan dengan puskesmas atau faskes terdekat. Sehingga bisa diketahui dan dilakukan penanganan.

Berita Lainnya  Evaluasi Gubernur Untuk Efisiensi Anggaran Turun, Dana Bantuan Rasulan Akhirnya Dihapuskan

“Mari jaga diri dan jaga orang lain dengan segera melakukan vaksinasi,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler