Sosial
Angka Harapan Hidup Semakin Tinggi, Rata-rata Warga Gunungkidul Bertahan Hingga Usia 73 Tahun






Wonosari, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Angka harapan hidup (AHH) di Kabupaten Gunungkidul semakin naik di setiap tahunnya. Banyak faktor yang mempengaruhi kenaikan angka harapan hidup tersebut.
Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Gunungkidul, angka harapan hidup manusia pada tahun 2015 adalah 73,69. Angka ini berangsur naik pada tahun 2016 dengan 73,76 kemudian tahun 2017 adalah 73,82 dan pada tahun 2018 73,92. Artinya setiap bayi yang lahir di tahun 2018 akan bisa bertahan hidup hingga di usia 73 tahun lebih 92 hari.
Secara menyeluruh di DIY, angka harapan hidup di tahun 2018 ialah selama 74,82. Sedangkan untuk perbandingan pada tahun 2018, angka harapan hidup di Kota Yogyakarta 74,450, Kabupaten Kulonprogo 75,120, Kabupaten Sleman 74,69 dan Kabupaten Bantul 73,66.
Kepala BPS Gunungkidul, Sumarwiyanto mengatakan angka harapan hidup di Kabupaten Gunungkidul meskipun terendah nomor dua di tahun 2018 jika dibandingkan dengan kabupaten kota di DIY sudah termasuk tinggi. Data tersebut diperoleh dari angka kematian menurut umur di Kabupaten Gunungkidul yang datanya diperoleh dari tabel catatan registrasi kematian setiap tahunnya.
“Intinya manusia di Gunungkidul ini menunjukan kesehatannya cukup bagus, tingkat kematian bayi rendah karena proses persalinan dibantu dokter dan bidan sehingga angka harapan hidup semakin meningkat,” jelas Sumarwiyanto kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Kamis (18/07/2019).







Lebih lanjut ia menjelaskan, pelayanan kesehatan di Kabupaten Gunungkidul juga mempengaruhi angka harapan hidup. Pelayanan kesehatan dari tingkat Puskesmas yang baik akan mempengaruhi pula panjang usia. Selain itu, udara yang belum tercemar juga mempengaruhinya.
“Secara umum di DIY memang cukup bagus angka harapan hidupnya, karena masyarakat secara umum memiliki sifat narimo ing pandum, itu juga mempengaruhi psikologis karena tidak ada ambisi yang membuat stres,” ujar Sumarwiyanto.
Sementara itu, Staf Neraca Wilayah dan Analisis Statistik BPS Kabupaten Gunungkidul, Andi Wicaksono mengatakan angka harapan hidup diperoleh dari survei sosial ekonomi nasional (susenas). Adapun salah satunya dalam wawancara Susenas untuk menentukan angka harapan hidup itu sendiri adalah dengan mewawancarai ibu yang menikah dan di usia 17 hingga 49 tahun ditanyai apakah pernah melahirkan anak yang meninggal saat bayi.
“Susenas memang kita lakukan setiap tahun, untuk mengupdate angka harapan hidup,” kata Andi.
Secara kasat mata Andi memberi contoh banyak masyarakat di Gunungkidul yang sudah di usia senja namun masih giat bekerja di sawah. Hal itu merupakan salah satu contoh yang membuktikan bahwa angka harapan hidup di Bumi Handayani masih tergolong tinggi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh