Connect with us

Peristiwa

Api Pembakaran Sampah Membesar, Bukit Gambir Luluh Lantak Diamuk si Jago Merah

Diterbitkan

pada

BDG

Gedangsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pada musim kemarau seperti sekarang ini, potensi terjadinya kebakaran memang sangat tinggi. Kondisi kering serta angin yang cukup besar membuat sedikit saja pemicu, kebakaran besar bisa terjadi. Potensi semakin bertambah manakala pada masa di mana tumbuhan merangas seperti ini, masyarakat Gunungkidul memiliki budaya untuk membersihkan ladang dan kemudian membakar dedaunan kering.

Pada Senin (16/07/2018) malam kemarin, kebakaran melanda kawasan Bukit Gambir di Desa Tegalrejo,Kecamatan Gedangsari. Api yang diduga berasal dari api pembakaran sampah di ladang oleh warga sempat mengamuk dan membesar. Beruntung lokasi kebakaran tersebut cukup jauh dari pemukiman warga sehingga tak sampai ada korban pada peristiwa tersebut.

Berita Lainnya  Jagongan Bersama Pemda DIY, Lurah Ngloro Berharap Kalurahan Dapat Akses Dana Keistimewaan untuk Lestarikan Seni dan Budaya

Kapolsek Gedangsari, AKP Edi Purnomo menjelaskan, api yang membesar pertama kali diketahui oleh warga setempat yang bernama Sugeng. Saat itu, Sugeng melihat api sudah mulai membakar ladang milik warga. Khawatir api akan menyebar, ia kemudian memberitahukan apa yang dilihatnya ke warga lainnya.

Dengan cepat, warga serta relawan langsung berkumpul dan melakukan pemadaman meski dengan peralatan seadanya. Beruntung setelah beberapa waktu melakukan pemadaman, api berhasil dijinakkan oleh warga.

“Terdapat tiga titik api, namun kesemuanya berhasil dijinakkan oleh warga,” kata Edi, Selasa (17/07/2018) siang.

Edi menambahkan, tidak sampai ada korban pada kejadian tersebut. Pun demikian dengan kerugian material yang terjadi. Api tak sampai menyebar ke pemukiman warga.

Berita Lainnya  Hujan Disertai Angin Kencang Melanda, Dapur Rumah Mulyono Ketimpa Pohon Tumbang

Menurut Edi, jarak antara ladang yang terbakar sendiri memang cukup jauh, yakni sekitar 300 meter dari pemukiman warga.

“Kebakaran terjadi di bukit, dengan kondisi curam. Tidak sampai menyebar ke pemukiman,” lanjutnya.

Pihak kepolisian sendiri masih terus melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran lahan tersebut. Berdasarkan olah TKP yang digelar petugas, diduga, kebakaran berasal dari api pembakaran sampah dedaunan yang kemudian menyebar dan membesar.

“Kita himbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati saat membakar sampah. Karena kondisi angin dan kering seperti saat ini, api bisa dengan mudah membesar dan menyebar,” pinta Edi.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler