Connect with us

Hukum

Dikenal Baik, Tetangga dan Kepala SD Al Mujahidin Kaget R Ditangkap Densus 88

Diterbitkan

pada

BDG

Ponjong, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Ditangkapnya R warga Padukuhan Jimbaran, Kalurahan Tambakromo, Kapanewon Ponjong oleh Densus 88 Mabes Polri dengan kasus dugaan terorisme pada Senin (14/02/2022) kemarin cukup membuat kaget tetangga dan juga rekan-rekan kerja. R sendiri diketahui merupakan seorang guru di SD Al Mujahidin Wonosari. Dalam kesehariannya, pria berusia sekitar 45 tahun tersebut dikenal aktif dalam segala kegiatan dan ramah dengan warga di lingkungan dan rumahnya.

Kepala Sekolah SD Al Mujahidin Wonosari, Joko Kiswanto membenarkan bahwa R merupakan guru di sekolahnya. Namun begitu, Joko menyebut bahwa pihaknya hingga saat ini belum bisa memastikan terkait penangkapan R. Namun begitu, pada Senin kemarin, R memang diketahui tidak berangkat bekerja.

Diceritakan Joko, tak biasanya, hingga Senin siang, R tak kunjung terlihat di sekolah. Padahal, pagi harinya, dijadwalkan ada rapat guru.

“R dikenal sebagai guru yang rajin, setiap hari jam 06.20 WIB, dia sudah datang ke sekolah,” beber Joko, Selasa (15/02/2022).

Lantaran khawatir dengan keadaan R, salah seorang staf SD Al Mujahidin Wonosari berusaha menghubungi yang bersangkutan. Namun hingga sore hari, memang tidak ada jawaban dari R.

“Kalau dari WAnya, R terakhir kali aktif pukul 06.03 WIB,” ujarnya.

Joko mengaku, dalam kesehariannya, tak ada yang mencurigakan dari R. Yang bersangkutan memang cukup aktif dalam kegiatan ibadah di sekolah. Sementara untuk rutinitasnya juga sama seperti dengan guru yang lain. R setiap hari datang mengajar dari siang hingga sore hari.

Berita Lainnya  Tradisi Kuat Pande Besi Kajar, Dari Cari Empu Hingga Rutin Sesaji

“Ruang guru di sekolah kami kan terbuka, kami juga sering ngobrol dan bercanda. Tidak ada yang aneh dari R ini,” ucap Joko.

Hal senada juga diungkapkan oleh salah seorang tokoh masyarakat Padukuhan Jimbaran, Suharto. R selama ini dikenal sebagai warga yang begitu baik dengan masyarakat sekitar. Ia selalu aktif dalam segala kegiatan kemasyarakatan mulai dari kerja bakti dan kegiatan sosial lainnya. Selama ini, pria dengan 4 orang anak itu juga dikenal sebagai pribadi yang rajin beribadah dan tidak pernah bersikap aneh.

“Orangnya baik kok selama ini, sosialisasi dengan warga juga biasa, kegiatan masyarakat juga ikut. Aktif ke Masjid berjamaah dan lainnya,” papar Suharto.

Sepengetahuannya, kegiatan pribadi R sendiri juga tak ada yang mencurigakan. Setiap pagi hingga siang, R mengajar dan sepulangnya dari sekolah, ia pergi ke ladang untuk merumput. Selepas itu, R juga biasa Maghrib berjamaah di masjid yang letaknya hanya sekitar beberapa meter dari rumahnya.

Berita Lainnya  Dinas Kesehatan Temukan Dua Kasus Rubella di Gunungkidul

“Dia itu baik sekali dengan warga sini pokoknya. Kalau untuk kegiatan harian ya hanya sekolah terus merumput, itu saja sepengetahuan kami,” jelas dia.

Menurutnya tidak ada yang menyimpang dengan perilaku R selama ini. Hal itulah yang membuat warga sekitar kaget atas penangkapan oleh tim Densus 88 dan penggeledahan di rumahnya. Disinggung mengenai aktifitas di luar atau adanya perkumpulan di rumah R, Suharto mengaku tidak pernah melihat pertemuan apa pun di rumah guru tersebut.

“Kalau pergi-perginya saya kurang tahu, pertemuan atau tamu di rumahnya juga sepengetahuan saya tidak ada. Hanya kalau lahiran teman-teman sekolahnya memang ke sini, itu saja,” papar Suharto.

“Ngaji bersama di sini, bareng-bareng dengan warga tapi tidak ada yang menyimpang. Basik dia Bahasa Inggris, tapi kalau di sekolah dia guru apa kami kurang tahu. Dia teladan sekali dan menjadi guru yang baik setahu saya,” tambah Suharto.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler